Mike Lewis Ingin Kirim Pengawal untuk Tamara Bleszynski dan Anak

Mike Lewis khawatir dengan keselamatan putranya, Kenzou, setelah mantan istrinya, Tamara Bleszynski mendapat penganiayaan.

oleh Sapto Purnomo diperbarui 18 Apr 2016, 17:20 WIB
Diterbitkan 18 Apr 2016, 17:20 WIB
Mike Lewis
Mike Lewis mengaku khawatir dengan keselamatan putranya, Kenzou, setelah mantan istrinya, Tamara Bleszynksi mendapat penganiayaan.... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Mike Lewis terkejut dengan kekerasan yang dialami mantan istrinya, Tamara Bleszynski, yang diduga dilakukan pria berinisial WS di Kuta Utara, Bali, pada Kamis (14/4/2016) malam. Mike khawatir karena si pelaku juga mengancam putra dari pernikahannya dengan Tamara, Kenzou Leon Bleszynski Lewis.

Khawatir terjadi hal-hal yang tak diinginkan, Mike berencana menyewa pengawal pribadi untuk menjaga keduanya agar tetap aman dari gangguan WS.

Tamara Bleszynski dan Mike Lewis (Instagram/@tamarableszynskiofficial)

"Dia (Tamara) lapor ke polisi aku kaget yah. Aku tawarin diri di sana buat urus semuanya atau aku kirim bodyguard. Aku khawatir sama Kenzou," ujar Mike Lewis, saat ditemui di kawasan Gandaria City, Jakarta Selatan, Senin (18/4/2016).

Mengetahui anaknya mendapat ancaman, Mike mengaku terbawa pikiran. Ia sangat takut terjadi hal-hal yang tak diinginkan terhadap sang putra. "Bikin orangtua stres karena kejadian ini," ujar bintang film Dead Mine ini.

Mike Lewis dan Tamara Bleszynski.

Dan, tindakan tegas yang dilakukan Tamara dengan melaporkan WS ke polisi diacungi jempol oleh Mike Lewis. Mike berharap agar pelaku jera dengan laporan tersebut.

"Mungkin dengan laporan ini dia (Tamara) bisa merasa aman. Mungkin polisi bisa cari orang ini (WS) agar pelaku sadar tingkah lakunya tidak baik," kata Mike Lewis. (Pur/fei)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya