Cerita Luna Maya Kala Bangun Kedekatan dengan Herjunot Ali ‎

Untuk pertama kalinya Luna Maya dan Herjunot Ali dipasangkan dalam sebuah film.

oleh Rizky Aditya Saputra diperbarui 15 Jul 2017, 15:00 WIB
Diterbitkan 15 Jul 2017, 15:00 WIB
Luna Maya
Untuk pertama kalinya Luna Maya dan Herjunot Ali dipasangkan dalam sebuah film.

Liputan6.com, Jakarta - ‎Untuk pertama kalinya Luna Maya dan Herjunot Ali dipasangkan dalam sebuah film. Keduanya terlibat kerja sama film The Doll 2 yang diproduksi Hitmaker Studios. Luna Maya mengaku tak mengalami kesulitan saat membangun chemistry dengan Herjunot Ali.

"Enggak susah kalau sama Junot, mah. Gampang, kok, pendekatannya," kata Luna Maya saat gala premier film The Doll 2 di XXI Senayan City, Jakarta Pusat, Jumat (14/7/2017) malam.

Menurut Luna Maya, sosok Junot yang menyenangkan membuat proses pendekatannya berjalan baik. Ditambah lagi, keduanya sudah berteman lama dan sering bertukar pikiran.

"Siapa sih yang enggak tahu Junot? Cewek-cewek cantik mah pada nyambung main sama dia. Dia jago (akting), aku sama dia juga sudah berteman lama dengan dia. Kami banyak ngobrol dan bertukar pikiran biar makin akrab. Karena kebetulan scene kami lebih banyak berdua," ujar kekasih Reino Barack ini.

Saat ditanya mengenai ekspektasi film The Doll 2, Luna Maya pun menjawab. ‎"Tentu harapannya dapat diterima semua ya. Karena sangat menarik dan banyak twist di akhir ceritanya," tutur Luna Maya. (Ras)‎

 

Saksikan video menarik di bawah ini:

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya