Tak Bisa Lupakan Olga Syahputra, Ruben Onsu Malah Disindir

Ruben Onsu dan Olga Syahputra mengawali karier bersama di dunia hiburan.

oleh Istihanah Soejoethi diperbarui 01 Agu 2017, 20:24 WIB
Diterbitkan 01 Agu 2017, 20:24 WIB
Ruben Onsu
Ruben Onsu dan Olga Syahputra mengawali karier bersama di dunia entertainment.

Liputan6.com, Jakarta Ruben Onsu memiliki hubungan yang dekat dengan mendiang Olga Syahputra. Walaupun saat ini Olga Syahputra sudah pergi untuk selamanya, Ruben nampaknya masih tetap tak bisa melupakan sahabatnya itu.

Hal tersebut terlihat dalam unggahan di Instagram pribadi milik suami Sarwendah itu. Ruben Onsu mengunggah foto saat dirinya masih muda bersama mendiang Olga Syahputra dan dua rekan lainnya.

"Tak pernah lupa masa2 ini," tulis ayah satu anak itu sebagai keterangan foto yang diunggah Senin (31/7/2017).

Unggahan itu pun mendapat berbagai respon dari warganet. Para netizen menganggap bahwa Ruben saat ini tengah merindukan sahabatnya itu.

"Pasti lagi kangen olga ya... you always being the best soulmate for them," tulis akun @diah_anwar. Kemudian akun @nadyn_07 menulis "pasti lagi buka2 album lama ya ka ruben."

Sementara itu netizen lainnya, justru menyindir ayah satu anak itu. Mereka menganggap bahwa Ruben Onsu justru mengingat Olga setelah ia telah tiada. Maklum saja, persahabatan selebritas jebolan sanggar Ananda ini, sempat dikabarkan retak saat keduanya masih berada di puncak karier saat itu.

"Persahabatan kalian tuh keren bgt sebenernya, tp sayang sempet di rusak sama org" yg sirik sama persahabatan and keberhasilan kalian, anday persahabatan itu sampai maut yg memisahkan pasti keren bgt kaya persahabatan ma jupe.. ( olga, jupe, ruben ) the best," tulis akun @anasweetykendho.

Foto : Instagram

Kemudian akun, @yuwincandra menulis, "knpa semua la ilang kk ruben mengigat nya kembali..knpa gak..msh ada kmrin.....malah melupakan..persahabatan".

 

Simak video menarik di bawah ini : 

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya