Jenguk Ayah di Rumah Sakit, Senyum Irfan Hakim Mengembang

Rasa sedih Irfan Hakim sudah hilang dan telah berganti dengan senyum semringah.

oleh Ruly Riantrisnanto diperbarui 16 Okt 2017, 16:40 WIB
Diterbitkan 16 Okt 2017, 16:40 WIB
20160918-Irfan hakim-Jakarta
Presenter Irfan Hakim (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Liputan6.com, Jakarta - Kondisi kesehatan sang ayah yang membuatnya harus dirawat di rumah sakit, sempat membuat Irfan Hakim tak bisa menahan isak tangisnya. Namun, belakangan, rasa sedih itu sudah hilang dan telah berganti dengan senyum semringah.

Seperti terlihat dalam sebuah unggahan foto melalui akun Instagram @irfanhakim75, Minggu (15/10/2017), presenter televisi itu memamerkan wajah bahagianya atas kondisi ayahnya yang berangsur-angsur mulai membaik.

Irfan Hakim dan ayahnya yang sedang dirawat di rumah sakit. (Instagram - @irfanhakim75)

Selain memperlihatkan ekspresi wajahnya, Irfan Hakim juga menuliskan sebuah keterangan berisi rasa syukur. "Alhamdulillaaah... perkembangan nya bagus. terus semangat ya Pa... bismillaaah...," tulisnya sebagai keterangan foto tersebut.

Terlihat ayahanda Irfan Hakim sedang membuka matanya sambil menatap kamera untuk sekadar berpose dengan putranya. Meskipun begitu, kondisi sang ayah masih dalam keadaan berbaring sambil dipasangi selang untuk ventilator.

 

Doa Terus Mengalir

Meskipun Irfan Hakim sudah menampakkan wajah semringah, warganet terutama para penggemarnya tetap menyampaikan doa-doanya agar ayah Irfan bisa segera sehat kembali dan keluar dari rumah sakit.

Irfan Hakim bersama ibunya menangisi kondisi ayahnya. (Instagram - @irfanhakim75)

"@irfanhakim75 semoga papanya lekas sehat kembali Amin," kata @fitriana3692. "Alhamdulillah ya allah,apa a @irfanhakim75 sedikit demi sedikit mulai pulih,sembuh,sehat" terus ya apaaa,semangaaaaaaaattttt ...," ujar @djalu26.

Sebelumya, Irfan Hakim membagikan kondisi ayahnya kepada publik melalui akun Instagram @irfanhakim75 sejak Kamis (12/10/2017). Kala itu, ia sempat tak kuasa menahan air mata ketika melihat ayahnya terbaring lemah di rumah sakit. Irfan juga mengungkapkan keinginannya agar bisa berangkat umrah bersama sang ayah pada Januari 2018.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya