Liputan6.com, Jakarta Gilang Bhaskara memang berhasil mengirim langsung dua jagoannya di babak 8 besar Stand Up Comedy Academy 3 (SUCA 3) Indosiar,tapi ia harus rela melihat salah satunya gantung mic. Anak didik dari mentor yang akrab disapa GilBhas ini bahkan tersingkir usai masuk bottom two bersama-sama.
Siapa dia? Berikut ulasannya.
Advertisement
Baca Juga
Reinold (Ambon) dan Ali Akbar (Ternate), kedua anak didik GilBhas berada di grup yang sama yaitu di Grup 2 SUCA 3 saat bertarung Selasa (17/10/2017) tadi malam. Penampilan keduanya sebenarnya sudah bagus, namun aksi dua pesaing mereka; Neneng (Garut) dan Yewen (Papua) juga tak kalah apik.
Reinold sendiri tampil pecah dengan materinya. Babe Cabita menggolongkan aksi stand up comedy Reinold dengan tipe komedi curam alias lucu tapi seram, mengingat wajah Reinold yang sangar. Meski begitu, materi yang diangkat dari pengalaman pribadi dianggap sudah bagus.
Pandji Pragiwaksono juga melihat kekuatan Reinold memang pada cerita nyata yang tak ada lawannya. Namun, Pandji menyoroti tempo penyampaiannya yang kurang lepas.
Sementara Ali Akbar sudah mendapat komentar kurang baik sejak awal penampilannya. Pandji memperhatikan bit awal yang sudah kurang kena, hingga ke belakang menjadi senyap. Bahkan materinya kali ini dianggap terasa mengada-ada. Namun Abdel justru mengaku cukup terhibur dengan materi yang dibawakan. Lantaran menurut Abdel, Ali Akbar sudah kembali berenergi.
Sayang, keduanya harus masuk bottom two bersama. Di sini, hanya salah satunya saja yang akan diselamatkan juri, sedang lainnya terpaksa harus gantung mic. Di babak voting, juri akhirnya memilih Ali Akbar sebagai komika yang harus gantung mic di Grup 2. Dengan demikian, mentor GilBhas pun kini hanya tinggal memiliki Reinold saja yang akan lanjut di Babak 6 Besar Stand Up Comedy Academy 3.