Armand Maulana Bangga Tampil Diriingi Orkestra Anak Remaja

Armand Maulana bersama Naga Lyla tampil dalam konser The Legend dan diiringi orkestra Trinity Youth Symphony Orchestra (TRUST).

oleh Ferry Noviandi diperbarui 08 Nov 2017, 09:40 WIB
Diterbitkan 08 Nov 2017, 09:40 WIB
Armand Maulana
Armand Maulana saat tampil dalam konser The Legend. (istimewa)

Liputan6.com, Jakarta - Trinity Youth Symphony Orchestra (TRUST) kembali menggelar konser The Legend, di Jakarta, baru-baru ini. Bila tahun lalu mengangkat tema Disney dan Superhero, konser kali ini menyuguhkan tema Layar Emas Indonesia.

Sesuai dengan tema, lagu-lagu yang dibawakan dalam konser ini adalah lagu-lagu soundtrack film Indonesia yang sudah sangat populer. Sebut saja Ada Apa dengan Cinta?, Badai Pasti Berlalu, Petualangan Sherina, Laskar Pelangi, Mengejar Matahari, Perahu Kertas, dll.

Armand Maulana saat tampil dalam konser The Legend. (istimewa)

Sedangkan untuk penyanyi yang ditampilkan adalah Armand Maulana, Naga Lyla, Indah Anastasya dan penyanyi lainnya. Armand Maulana malam itu membawakan dua buah lagu berjudul "Di Atas Awan" dan "Sang Pemimpi".

Menyanyi diiringi orkestra bukan kali pertama bagi Armand Maulana. Namun tampil diiringi TRUST yang seluruh personelnya masih remaja, menjadi pengalaman tersendiri bagi vokalis band GIGI tersebut.

"Personel Trust memang masih anak-anak, tetapi penampilannya tidak kalah dibandingkan orkestra milik Addie MS atau Erwin Gutawa," ucap Arman Maulana dalam jumpa pers.

 

 


Bangga dengan TRUST

Apalagi, penampilan remaja yang memainkan biola dianggap Armand Maulana begitu sempurna. Karena ia tahu, tidak memudah memainkan alat musik biola.

"Enggak gampang lho memainkan biola, enggak ada gripnya. Feeling harus kuat. Kalau enggak bisa fals. Dan Erwin Gutawa juga bilang, bahwa main biola itu sulit," sambung Armand Maulana.

Armand Maulana saat tampil dalam konser The Legend. (istimewa)

Sementara itu, penata musik Nathania Karina mengaku puas dan bangga dengan suksesnya konser The Legend. Bisa menjadi konduktor untuk TRUST dan mengiringi penyanyi terkenal seperti Armand Maulana dan Naga Lyla menjadi pengalaman berharga untuk dirinya pribadi.

"Ini pengalaman yang spektakuler. Armand Maulana dan Naga Lyla bersama beberapa penyanyi lainya berkolaborasi dengan Trust," kata Nathania Karina.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya