Sah, Alexandra Asmasoebrata Jadi Istri Keponakan Jusuf Kalla

Alexandra Asmasoebrata resmi berstatus sebagai istri dari keponakan Jusuf Kalla, Subhan Aksa.

oleh Surya Hadiansyah diperbarui 06 Jan 2018, 12:46 WIB
Diterbitkan 06 Jan 2018, 12:46 WIB
Alexandra Asmasoebrata dan Subhan Aksa Menikah
Alexandra Asmasoebrata dan Subhan Aksa Menikah

Liputan6.com, Jakarta - Pembalap cantik Alexandra Asmasoebrata hari ini resmi berstatus sebagai istri dari keponakan Jusuf Kalla, Subhan Aksa. Pernikahan keduanya digelar pada Sabtu (6/1/2018) di Ritz Carlton Pasific Place, Jakarta Selatan.

Hal tersebut diketahui melalui Instagram Story milik Alexandra dan akun Nominapics. Dalam video tersebut, tampak Alexandra dan Subhan Aksa sudah duduk di pelaminan.

Foto Pernikahan Alexandra Asmasoebrata dan Subhan Aksa

"Alhamdulillah...." tulis Alexandra Asmasoebrata yang menyertai video tersebut dan diunggah pada Sabtu (6/1/2018).

Akad nikah diketahui berlangsung pada pukul 11.00 WIB dengan menggunakan adat Minang.

Jusuf Kalla Jadi Saksi

"Saya terima nikah dan kawinnya Allida Alexandra Nurluthvia Asmasoebrata dengan mas kawin tersebut tunai," ucap keponakan Jusuf Kalla di depan penghulu dengan lantang.

Sang paman, Jusuf Kalla, tampak hadir langsung dan menjadi saksi bersama dengan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan.

Pernikahan ini menjadi yang kedua bagi wanita 29 tahun ini. Sebelumnya, Alexandra Asmasoebrata pernah menikah dengan Dias Baskara Dewantara pada 29 November 2014. Kabarnya, pernikahan mereka kala itu nyaris menelan biaya hingga Rp 5 miliar.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya