Selamat, IU, WINNER dan Wanna One Menang Golden Disc Awards 2018

Ajang penghargaan bergengsi Golden Disc Awards 2018 dlaksanakan di Korea, bertabur bintang K-Pop seperti IU, WINNER dan Wanna One.

oleh Desika Pemita diperbarui 11 Jan 2018, 08:00 WIB
Diterbitkan 11 Jan 2018, 08:00 WIB
WINNER di Golden Disc Awards 2018
WINNER di Golden Disc Awards 2018 (Soompi)

Liputan6.com, Jakarta Ajang penghargaan bergengsi Golden Disc Awards kembali hadir. Kali ini, acara yang telah diselenggarakan sejak 1986 silam itu diadakan di KINTEX Center di Seoul, Korea Selatan, bertabur bintang, termasuk IU, WINNER dan Wanna One.

Wanna One di Golden Disc Awards 2018 (Soompi)

Di hari pertama yang dihelat, Rabu (10/1/2018), memberikan penghargaan untuk artis-artis berbakat yang karyanya diakui. Wanna One yang debut 2017 berhasil membawa pulang piala.

Wanna One keluar sebagai pemenang di kategori Best New Artist. Selain itu, WINNER dan Blackpink juga berhasil memenangkan Bonsang.

IU Menang Penghargaan tertinggi

IU
IU di Golden Disc Awards 2018 (Soompi)

Lee Ji Eun atau yang lebih dikenal sebagai IU merupakan penyanyi sekaligus aktris. Meski sempat diragukan kemampuan aktingnya, IU sukses memerankan karakternya dengan baik di beberapa drama ternama termasuk Producer (2014) dan You're the Best, Lee Soon-shin (2013).

Kemampuan akting IU makin diacungi jempol setelah bermain di Scarlet Heart (2016) bersama Lee Jun Ki. Kini, IU kembali menorehkan namanya dengan membawa pulang penghargaan tertinggi: Digital Daesang berkat karyanya “Through the Night”.

Ini Dia Pemenang Golden Disc Awards 2018 Hari 1

Golden Disc Awards 2018
Golden Disc Awards 2018

Best Rock Band – Hyukoh

Best New Artist – Wanna One

Best R&B/Soul – Suran

Best Girl Group – GFRIEND

Best Boy Group – BTOB

Bonsang – BLACKPINK, Heize, Bolbbalgan4, Akdong Musician, TWICE, BIGBANG, WINNER, Yoon Jong Shin, Red Velvet, IU, BTS

Digital Daesang (Grand Prize) – IU berkat “Through the Night”

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya