Mengaku Jaga Warung, Sophia Latjuba Buka Toko di Jerman?

Sophia Latjuba baru-baru ini mengunggah foto dirinya sedang berada di dalam kasir.

oleh Ruly Riantrisnanto diperbarui 25 Apr 2018, 16:20 WIB
Diterbitkan 25 Apr 2018, 16:20 WIB
[Bintang] Sophia Latjuba
Sophia Latjuba. (Nurwahyunan/Bintang.com)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Sebagai salah satu figur publik di Tanah Air, Sophia Latjuba kerap mengundang rasa penasaran publik. Bahkan di media sosial pun ia seringkali menimbulkan beragam pertanyaan.

Pada Selasa (24/4/2018) kemarin, Sophia Latjuba mengunggah foto dirinya sedang berada di dalam kasir. Foto tersebut diunggahnya melalui akun Instagram @sophia_latjuba88.

Di situ, tampak Sophia Latjuba seperti memasukkan harga sebuah minuman dalam botol yang ia genggam dengan tangan satunya. Ia menandai foto tersebut berlokasi di Krefeld, Jerman.

Uniknya, Sophia Latjuba secara tidak malu-malu memberi keterangan foto tersebut dengan menuliskan, "Jaga warung."

 

Warung Sendiri?

Sophia Latjuba
Sophia Latjuba di Jerman. (Instagram - @sophia_latjuba88)... Selengkapnya

Alhasil, warganet pun banyak yang bertanya-tanya perihal unggahan foto terbaru Sophia Latjuba itu.

"Lariiiss warungnya klo yg jaga mbak @sophia_latjuba88 itu warungnya sendiri yg di jerman ya mbak? lariiss maniisss..," ujar @rina_m_f.

Bisnis Apa?

[Bintang] Sophia Latjuba
Untuk yang satu ini Sophia tidak berbusana seksi. Ia memakai celana dan outer abu-abu serta kaus putih. Lalu ia juga memadukannya dengan scarf untuk menutupi bagian leher dan dadanya. Cantik banget pastinya. (Instagram/sophia_latjuba88)... Selengkapnya

"Nama tokonya apa Mba Ophiiiee," @thalia_all bertanya.

"Sophie bisnis apa?" kata @susbandiyah_wicaksono penasaran.

"Ini toko di jerman ya kk ?" tanya @thatha7282.

Belum Menjawab

Sophia Latjuba
Foto: Pinterest... Selengkapnya

Sayangnya, hingga tulisan ini dibuat, Sophia Latjuba belum menjawab pertanyaan warganet tersebut. Sementara itu, banyak juga yang berusaha menggoda pose Sophie di foto itu.

Kasir Kece

[Bintang] Sophia Latjuba
Artis cantik Sophia Latjuba, selalu berhasil menarik perhatian publik lewat penampilannya. bertubuh tinggi dan langsing membuatnya selalu seksi saat mengenaka busana bergaya apapun. (Instagram/sophia_latjuba88)... Selengkapnya

"Belanjaaa ahh tiaap hari.... klo perlu sehari 3x biar kyk minum obat," @pipiets mengutarakan.

"Kasir kece!!" kata @larby.10.

"Kl yg jaga kayak gini itu warung di tongkrongin terus," ujar @nola_syachril.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya