Demi Menuju Kesuksesan, Desta dan Natasha Rizky Terima Masukan Sesepuh

Desta dan Natasha Rizky membuka gerai oleh-oleh dengan cita rasa Solo.

oleh Aditia Saputra diperbarui 08 Mei 2018, 15:10 WIB
Diterbitkan 08 Mei 2018, 15:10 WIB
[Bintang] Natasha Rizky dan Desta
"Dua minggu setelah pakai jilbab, ternyata virus aku hilang. Mungkin kedengarannya klise. Jadi kayak memang sudah dibuat skenario saja (oleh Tuhan). Kalau enggak dikasih sakit, mungkin gue enggak akan pakai (hijab) sampai sekarang," tutup Natasha Rizky.

Liputan6.com, Jakarta ilihan pasangan suami istri Desta dan Natasha Rizky untuk membuka gerai oleh-oleh di kota Solo, Jawa Tengah terbukti tepat. Bisnis oleh-oleh yang bernama Solovely itu ditanggapi antusias oleh warga sekitar dan juga wisatawan yang datang ke kota Solo.

Sejak dibuka pada bulan Maret 2018 lalu, Desta dan Natasha Rizky memang terjun langsung dan banyak mendapatkan masukan dari konsumennya. Bahkan para sesepuh Desta yang ada di Solo sangat memperhatikan outletnya dan memberikan wejangan kepada Desta dan Natasha Rizky untuk menjadikan Solovely agar lebih mencerminkan Kota Solo.

Setelah memikirkan dan mempertimbangkannya matang-matang, Desta dan Natasha Rizky pun akhirnya menyetujui berbagai masukan. Salah satunya adalah dengan merombak beberapa aspek, baik itu produk kue maupun konsepnya

"Kita memikirkan banyak hal dan juga masukan positif dalam berbisnis ya. Tagline kitakan “Eco Ning Ati” (Bahasa jawa), artinya “Enak di dalam Hati”. Ini ingin menegaskan bahwa cita rasa Solovely ini tidak hanya enak di lidah saja, tetapi enaknya sampai ke dalam hati. Banyaknya masukan, akhirnya kta sepakat merubah identitas warna menjadi cokelat dan logo baru yang lebih elegan dan “njawani”," ujar Desta dalam keterangannya kepada wartawan baru-baru ini.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Pergantian

Desta dan Natasha Rizky
Desta dan Natasha Rizky

"Tidak hanya warna, kita juuga melakukan pergantian produk kue puff pastry menjadi kue tradisional yang sejak dulu merupakan ciri khas Kota Solo, namun akan dibuat dan dikemas lebih kekinian. Ini kita lakukan demi menonjolkan ciri Khas Kota Solo,"sambung Natasha mendampingi suaminya.

Desta dan Natasha Rizky juga menambahkan properti-properti pendukung khas Kota Solo. Bahkan nantinya, CSR (Customer Service Relation) atau karyawan yang melayani pembeli di Outlet juga akan diseragamkan memakai pakaian adat khas Solo.

Sebelum launching konsep dan produk baru, Desta dan Natasha juga sudah aktif memberikan teaser atau bocoran-bocoran di social media mengenai kejutan baru dari Solovely yang dikemas dengan hashtag #SolovelyLebihSolo

 


Soft Launching

Desta dan Natasha Rizky
Desta dan Natasha Rizky

 

Soft Launching Solovely Lebih Solo rencananya akan dilaksanakan pada Sabtu, 12 Mei 2018, sedangkan untuk Grand Launching Solovely Lebih Solo akan dilaksanakan pada Minggu, 13 Mei 2018. Desta dan Natasha juga sudah merencanakan untuk datang ke Solo pada 13 Mei 2018 dan akan memberikan Talk Show seputar Solovely di Solo Paragon Mall.

"Dengan perubahan total yang kita lakukan ini, kita berharap, Solovely Lebih Solo dan dapat lebih mencerminkan Kota Solo, menjadi kebanggaan warga Solo, serta dapat diterima lebih luas lagi," tutur Desta yang lahir di RS Brayat Minulya, Solo.

 

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya