Kenangan Agnez Mo Saat Jadi Penyanyi Cilik

Agnez Mo pun bercerita bahwa keberhasilan yang diraihnya saat ini tidak mudah.

oleh Liputan6.com diperbarui 14 Mei 2018, 22:00 WIB
Diterbitkan 14 Mei 2018, 22:00 WIB
[Bintang] Agnez Mo
Agnez Mo (Foto: Deki Prayoga/Bintang.com)

Liputan6.com, Jakarta Nama Agnez Mo adalah salah satu mantan penyanyi cilik yang sukses menjaga eksistensinya hingga sampai saat ini. Tidak hanya sukses di dalam negeri, karir internasionalnya pun mulai diakui dunia. 

Agnez Mo pun bercerita bahwa keberhasilan yang diraihnya saat ini tidak mudah. Ia harus melewati jatuh bangun demi meraih impiannya untuk go international. 

Mengenang perjalanan karirnya saat menjadi penyanyi cilik siapa sangka jika Agnez sempat kesulitan mencari guru vokal. Berbeda dengan zaman sekarang yang semunya mudah dicari lewat internet. Namun, sayangnya hal tersebut membuat seseorang dengan mudahnya dikenal publik hanya lewat sosial media. 

"Kalau ingat jaman dulu saya mau cari guru vokal tuh harus tanya-tanya, enggak bisa cek di google. Tapi sekarang semuanya tinggal diklik. Jeleknya karena mereka terbiasa dengan hal instan jadi kurang menghargai proses," ujar Agnez Mo saat ditemui di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Senin (14/5).

 

Dipercaya

[Bintang] Agnez Mo
Agnez Mo (Foto: Bambang E. Ros/Bintang.com)

Dengan ilmu dan pengalamannya, Agnez yang kini kembali dipercaya sebagai coach ajang pencarian bakat anak-anak yakni The Voice Kids Indonesia Season 3 berharap bisa melahirkan penyanyi cilik yang mandiri.  

"Pada akhirnya aku berharap untuk bisa share ke anak-anak kecil Indonesia bahwa mereka harus tahu betapa opportunity mereka sekarang," kata penyanyi kelahiran 1 Juli 1986 itu. 

 

Ingin Berbagi

[Bintang] Agnez Mo
Warganet yang lihat penampilan seksi bintang sinetron Pernikahan Dini itu tertuju pada belahan dada yang terlihat jelas. Tidak sedikit yang menyayangkan sebagai orang timur. (Instagram/agnezmo)

"Aku pengin share apa yang bisa aku share. Bukan tentang teknik vokal dan bagaimana biar bagus di panggung tapi gimana jadikan mereka penyanyi independent dan mandiri. Banyak yang bisa jadi penyanyi tapi kalau jadi superstar sendiri tidak banyak yang mampu," pungkasnya. (Nuzulur Rakhmah/Kapanlagi.com)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya