Peringatan Bom Machester, Ariana Grande Tulis Pesan Menyentuh untuk Korban

Ariana Grande tak akan melupakan bom Manchester yang terjadi saat ia tengah beraksi satu tahun lalu.

oleh Desika Pemita diperbarui 22 Mei 2018, 21:00 WIB
Diterbitkan 22 Mei 2018, 21:00 WIB
Ariana Grande
Ariana Grande tak akan melupakan bom Manchester yang terjadi saat ia tengah beraksi satu tahun lalu (John Shearer/Invision/AP FIles)

Liputan6.com, Los Angeles: Bom bunuh diri menyerang Manchester, Inggris, setelah konser Ariana Grande berlangsung pada 22 Mei 2017.

Akibat ledakan itu, 22 orang meninggal dunia dan 59 lainnya mengalami luka-luka.

Lewat rekaman video terlihat pemandangan mengerikan ketika ledakan itu terjadi. Rata-rata korban merupakan penonton konser Ariana Grande yang terlihat histeris melihat darah.

Kejadian itu disebut-sebut membuat Ariana Grande terpukul. Satu tahun berlalu, Ariana Grande tak bisa melupakan kejadian tersebut, diwratakan RadarOnline, Selasa (22/5/2018).

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Masih Merasa Bersalah?

Ariana Grande
AP (Scott Roth/AP)

Ariana Grande mengungkapkan pesan menyentuh di akun Twitter miliknya. Ia menyebutkan ia tak akan pernah bisa melupakan penggemarnya yang menjadi korban bom Manchester.


Sedih

20170604-Ariana Grande Gelar Konser Amal di Manchester-AP
Penyanyi Ariana Grande menggelar konser amal bertajuk "One Love Manchester" di Manchester, Minggu (4/6). Bersama sejumlah musisi, Ariana Grande mengumpulkan uang bagi para korban ledakan pada akhir konsernya yang terjadi 22 Mei 2017 silam. (Dave Hogan via AP)

"Memikirkan kalian setiap hari. Aku menyayangi kalian. Aku mengirimkan kalian kehangatan dan cahaya di hari yang sangat berat ini," tulis Ariana Grande.


Reaksi Warganet

20170604-Ariana Grande Gelar Konser Amal di Manchester-AP
Penyanyi Ariana Grande menggelar konser amal bertajuk "One Love Manchester" di Manchester, Minggu (4/6). Bersama sejumlah musisi, Ariana Grande mengumpulkan uang bagi para korban ledakan pada akhir konsernya yang terjadi 22 Mei silam. (Dave Hogan via AP)

Ariana Grande tampaknya masih membawa rasa bersalah dalam dirinya. Beberapa merasa kasihan dan prihatin dengan kondisi Ariana Grande yang tampak merasa bersalah. 


Warganet Kasihan

[Bintang] Ariana Grande
Ariana Grande (KEVIN WINTER / GETTY IMAGES NORTH AMERICA / AFP)

"Dia terlihat sangat sedih. Dia tampak menyalahkan dirinya sendiri. Aku benar-benar merasa kasihan kepadanya," sebut akun dengan nama CJKx.

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya