Nikita Mirzani Ingin Jadi Konsultan Gratis di Instagram

Nikita Mirzani bicara soal karakter pria melalui Instagram pribadinya.

oleh Fajarina Nurin diperbarui 28 Jun 2018, 16:50 WIB
Diterbitkan 28 Jun 2018, 16:50 WIB
[Bintang] Nikita Mirzani
(Adrian Putra/Bintang.com)

Liputan6.com, Jakarta - Ada pemandangan berbeda di Instagram Story Nikita Mirzani, Kamis (28/6/2018) pagi. Artis kontroversial itu menulis pemikirannya tentang sebuah topik, yaitu Tujuh Tanda Kekasih yang Tak Dewasa.

Biasanya, konten Instagram Story Nikita Mirzani dipenuhi dengan kehidupan pribadinya. Namun kali ini, pemain film Jakarta Undercover itu menyebarkan konten motivasi dan inspiratif kepada pengikutnya.

"Jadi gue tuh kepengin postingan-postingan yang bisa banyak orang baca kayak motivasi inspirasi apalah namanya itu ya," ujar Nikita Mirzani saat ditemui di Jalan Kapten Tendean, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Kamis (28/6/2018).

Konten positif yang mengandung manfaat itu pun lahir dari pertanyaan warganet yang kerap menghampiri Nikita Mirzani. Beberapa bahkan sering meminta diberikan wejangan terhadap masalah yang menimpa mereka.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Banyak Pertanyaan

[Bintang] Nikita Mirzani
(Adrian Putra/Bintang.com)

"Suka banyak yang DM 'Kak, gimana ya pacar ku selingkuh'. Di DM tuh, tapi gue enggak pernah balas, cuma lihat gitu. Ada lagi, 'Mba, gimana sih bisa sekuat dan setegar mba', kayak gitu," ucap Nikita Mirzani.


Gratis

[Bintang] Nikita Mirzani
(Adrian Putra/Bintang.com)

Janda dua anak itu pun berharap sarannya itu bisa bermanfaat bagi orang lain, terutama para pengikutnya. Kata Nikita Mirzani, dirinya bahkan tak keberatan disebut sebagai konsultan gratis.

"Jadi gue kayak konsultan yang enggak dibayar gitu. Jadi itu gue posting itu di Instastory, biar semua orang bisa baca, dan karakter-karakter itu juga kan pas kan," tutup Nikita Mirzani.

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Tag Terkait

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya