Simak Aksi Konyol Hey! Say! JUMP yang Bikin Ngakak Penggemar di Hong Kong

Sebelum tampil di THE MUSIC DAY Songs for You, Hey! Say! JUMP lebih dulu menggelar meet and greet dengan penggemar di Hong Kong.

oleh Rizky Aditya Saputra diperbarui 08 Jul 2018, 06:00 WIB
Diterbitkan 08 Jul 2018, 06:00 WIB
Hey!Say!Jump (Foto: GEM & NIPPON TV)
Hey!Say!Jump (Foto: GEM & NIPPON TV)

Liputan6.com, Hong Kong - Idol grup Hey! Say! JUMP kembali menyambangi Hong Kong. Kali ini Ryosuke cs akan meramaikan pagelaran THE MUSIC DAY Songs for You. Event THE MUSIC DAY Songs for You sendiri disiarkan secara langsung dari Jepang pada Sabtu (7/7/2018), mulai pukul 16.40 waktu setempat atau 15.40 WIB.

Sebelum tampil di THE MUSIC DAY Songs for You, Hey! Say! JUMP lebih dulu menggelar meet and greet dengan penggemar di Hong Kong. Menariknya, hanya puluhan penggemar beruntung yang dapat kesempatan untuk bertatap muka dengan idol grup asal Jepang tersebut.

Puluhan JUMPER, sapaan penggemar Hey! Say! JUMP, sudah mulai berdatangan sejak pagi. Meski harus menunggu beberapa jam sebelum acara dimulai, namun kelelahan penggemar yang mayoritas kaum hawa ini akhirnya terbayar.

Keriuhan JUMPER cukup terasa ketika Ryosuke Yamada, Yuri Chinen, Yuto Nakajima, Keito Okamoto, Daiki Arioka, Yuya Takaki, Kei Inoo, Hikaru Yaotome dan Kota Yabu masuk ke ruang meet and greet di The Mira Hotel, Tsim Sha Tsui, Hong Kong, Sabtu (7/7/2018).

 

Teriakan Penggemar

Hey!Say!Jump (Foto: GEM & NIPPON TV)
Hey!Say!Jump (Foto: GEM & NIPPON TV)

"Halo Hong Kong! selamat siang, bagaimana kabar kalian?" sapa Hikaru Yaotome yang langsung disambut teriakan penggemar.

Usai menyampaikan beberapa hal berkenaan THE MUSIC DAY Songs for You, Hey! Say! JUMP pun coba merangkul para penggemarnya dengan sebuah permainan. Sebanyak sembilan penggemar terpilih, diminta maju untuk melakukan sebuah pertarungan suten Jepang dengan sembilan member Hey! Say! JUMP.

 

Aksi Konyol

Hey! Say! JUMP di Hong Kong
Hey! Say! JUMP di Hong Kong dalam THE MUSIC DAY Songs for You. (GEM & NIPPON TV)

Berbagai aksi konyol dilakukan para member dan sukses membuat suasana meet and greet menjadi begitu cair. Setelah melalui pertarungan yang cukup ketat, akhirnya personel Hey! Say! JUMP pun menjadi pemenang dengan skor 6-4.

 

Foto Bersama

Hey!Say!Jump (Foto: GEM & NIPPON TV)
Hey!Say!Jump (Foto: GEM & NIPPON TV)

Acara meet and greet pun ditutup dengan kesempatan para penggemar untuk bersalaman dan berfoto bersama semua member Hey! Say! JUMP. Penampilan Hey! Say! JUMP di THE MUSIC DAY Songs for You juga bisa diikuti di @GEMTVASIA #GEMxHSJ #THEMUSICDAY.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Tag Terkait

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya