Liputan6.com, Jakarta Super Junior menjadi salah satu artis yang tampil di Asian Games 2018, 2 September 2018. Meski acaranya masih beberapa hari lagi, personel Super Junior tak sabar menginjakkan kaki di Indonesia.
Momen Leeteuk dan kawan-kawan berada di Bandara Incheon, Korea Selatan, Kamis (30/8/2018), tertangkap kamera.
Advertisement
Baca Juga
Menurut kabar, member Super Junior ini terbang langsung menuju Jakarta, seperti dilansir dari Pann.
Beberapa foto Super Junior sibuk menunggu pesawat juga beredar luas di media sosial. Mereka tampak antusias tampil di Closing Ceremony Asian Games 2018.
Â
* Update Terkini Jadwal Asian Games 2018, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru dari Arena Asian Games 2018 dengan lihat di Sini
Kabar Bocor
Rupanya keberangakatan Super Junior ke Indonesia telah diketahui ELF, sebutan untuk penggemar grup ini. Beberapa dari mereka menanti member Super Junior di bandara.
ELF melepas Super Junior yang akan tampil dalam Closing Ceremony Asian Games 2018.
Advertisement
Sapa Penggemar
Beberapa penggemar Super Junior juga terlihat menyapa penggemar yang menanti. Salah satunya, Siwon.
Siwon dengan kemeja putih disebut-sebut melambaikan tangan serta tersneyum ke arah kamera.
Goyang Dayung
Super Junior mengumumkan mereka akan menjadi artis yang tampil di penutupan Asian Games 2018 di acara KBS World Radio Indonesian, belum lama ini.
Pada video yang beredar di media sosial tersebut terlihat Eunhyuk mengabarkan keikutsertaan Super Junior memeriahkan penutupan Asian Games, sementara Donghae melakukan goyang dayung ala Jokowi. Hal ini sontak membuat penggemarnya di Tanah Air meminta Donghae untuk goyang dayung di penutupan Asian Games nanti.
Advertisement