Karyawan Suami Nia Ramadhani Ternyata Lebih Kenal Jessica Iskandar

Ternyata tak semua orang mengenal Nia Ramadhani, bahkan, karyawan suaminya.

oleh Liputan6.com diperbarui 08 Des 2018, 10:00 WIB
Diterbitkan 08 Des 2018, 10:00 WIB
[Bintang] Kompak, Ini 8 Potret Kebersamaan Nia Ramadhani dan Jessica Iskandar
Tidak hanya mengenakan busana warna gelap, terkadang dua sahabat ini juga mengenakan busana warna-warni. Tentu saja hal ini membuat mereka terlihat lebih muda. (Foto: instagram.com/ramadhaniabakrie)

Liputan6.com, Jakarta - Sosok Nia Ramadhani di mata masyarakat Indonesia tentu sudah tak asing lagi. Memiliki paras cantik, ia pun saat ini sedang menjadi presenter acara televisi. Bahkan mengintip media sosialnya, ia kerap menjadi perbincangan warganet.

Namun ternyata, tak semua orang mengenal Nia Ramadhani. Bahkan, karyawan suaminya pun masih ada yang tidak mengenal sosok ibu tiga anak ini.

Seperti yang terjadi saat Nia Ramadhani syuting untuk program Ngopi Dara bersama Jessica Iskandar di kawasan Epicentrum, Jakarta Selatan, gedung perkantoran milik keluarga suaminya, Ardi Bakrie.

Jessica Iskandar bertanya kepada Oji, salah satu office boy di sana, apakah ia mengenal Nia Ramadhani atau tidak.

Kenal Jessica Iskandar

Jessica Iskandar
Jessica Iskandar iklankan diri sebagai host internasional (Instagram/inijedar)

"Oji, kamu kerja di sini? Kamu kenalin enggak ini wajah siapa?" tanya wanita yang karib disapa Jedar itu.

Mengejutkannya, Oji menjawab, "Enggak tahu."  Mendengar jawaban Oji, Jedar langsung tertawa terbahak-bahak.

Jessica Iskandar kemudian menjelaskan bahwa Nia adalah istri pemilik gedung tempat Oji bekerja.

"Mas, ini yang punya, lho. Sedikit informasi saja, gedung ini milik keluarganya. Kalau saya kenal enggak?" kata Jedar.

"Kenal, Mbak Jessica," ujar Oji.

Malu

[Fimela] Nia Ramadhani
(Instagram/ramadhaniabakrie)

Saat Jessica menjelaskan siapa Nia Ramadhani, Oji tampak malu karena tidak mengetahui siapa istri Ardi Bakrie itu.

"Mas, jangan pura-pura nyapu terus, mentang-mentang ada nyonya," kata Jedar.

Sama seperti Oji, Nia juga mencoba low profile. Ia malah tak enak syuting tepat di depan gedung perkantoran suaminya. Dia meminta untuk pindah lokasi syuting.

"Jes, jangan terlalu ke pinggir, ke tengah saja, malu. Soalnya suami aku lagi mau masuk kantor, kantornya di sini. Malu Jes, kok istrinya di pinggir jalan," kata Nia.

Reporter : Nur Ulfa

Sumber: Dream.co.id

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya