Alasan Alicia Keys Tampil Tanpa Makeup di Grammy Awards 2019

Alicia Keys hadir di Grammy Awards 2019 nyaris tanpa makeup di wajahnya.

oleh Ratnaning Asih diperbarui 11 Feb 2019, 09:15 WIB
Diterbitkan 11 Feb 2019, 09:15 WIB
[Bintang] Alicia Keys
Alicia Keys hadir di Grammy Awards 2019 nyaris tanpa makeup di wajahnya. (ANGELA WEISS / AFP)

Liputan6.com, Los Angeles - Pada Grammy Awards 2019, penyanyi Alicia Keys didapuk sebagai pembawa acara.  Dalam ajang penghargaan yang digelar di Staples Center, Los Angels, pada Senin (11/2/2019) atau Minggu malam waktu setempat ini, pelantun "Girls on Fire" tersebut tampil cantik di karpet merah dengan gaun dengan belahan dada yang rendah.

Yang menarik, Alicia Keys hadir di Grammy Awards 2019 nyaris tanpa makeup di wajahnya.

Namun ia tetap tampil cantik, wajahnya pun terlihat segar. Namun, mengapa Alicia Keys memutuskan untuk tampil tanpa makeup di Grammy Awards 2019?

Ternyata hal ini berkaitan dengan keputusan yang ia ambil sejak 2016 silam. 

Dilansir dari People, Alicia Keys memang telah cukup lama untuk tampil tanpa makeup lagi. Pasalnya, ia ingin lebih mengekspresikan dirinya yang sebenarnya.

Tak Ingin Pakai Riasan Berat

Alicia Keys
Alicia Keys. (AFP/Bintang.com)

"Aku merasa akan memiliki kulit yang jauh lebih segar, bersih, dan tak butuh banyak usaha, siapa tahu? Aku ingin mengekspresikan diriku dan inilah semuanya," tutur Alicia Keys kala itu.

Sejak saat itu, Alicia Keys tampil tanpa riasan berat, termasuk di sejumlah acara resmi dan karpet merah.

"Aku tak punya keinginan untuk kembali seperti yang dulu biasa kulakukan, dengan (makeup) yang ultra, dan ekstra berat."

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya