Mengenang Ucapan Pilu Ade Irawan Saat Raih Penghargaan Lifetime Achievement di FFI 2019

Saat FFI 2019, Ade Irawan berhalangan hadir.

oleh Liputan6.com diperbarui 17 Jan 2020, 16:15 WIB
Diterbitkan 17 Jan 2020, 16:15 WIB
[Bintang] Ade Irawan
Saat FFI 2019, Ade Irawan berhalangan hadir. (FB Ria Irawan)

Liputan6.com, Jakarta Ade Irawan meraih pencapaian istimewa dalam Festival Film Indonesia atau FFI 2019 yang digelar 8 Desember lalu. Ia mendapatkan penghargaan "Lifetime Achievement" atas sumbangsihnya dalam perkembangan industri perfilman Indonesia.

Sayang, saat itu Ade Irawan berhalangan hadir. Saat itu ia tengah berjuang melawan penyakit, yang bahkan sempat membuatnya diopname pada November 2019.

Yang datang dalam perhelatan tersebut untuk mewakilinya adalah sang anak, Dewi Irawan.

Sebelum Dewi naik ke podium untuk menerima piala, ditayangkan sebuah video yang berisi rangkuman perjalanan karier wanita 82 tahun tersebut.

Dilansir dari Antara, dalam video itu Ade Irawan mengucapkan rasa terima kasih kepada orang-orang yang selama ini telah berjasa, termasuk sesama insan perfilman dan para penonton film Indonesia.

Saat Sakit

[Bintang] Dewi Irawan
Dewi Irawan (Adrian Putra/bintang.com)

Hanya saja dalam pidato kemenangan yang dibawakan oleh Dewi Irawan, terasa kepiluan dari sang ibu karena tak bisa menghadiri dan merayakan secara langsung penghargaannya ini.

"Selama ini ibu saya pengin banget dapat Lifetime Achievement, tapi ibu saya bilang, orang kalo dikasih Lifetime Achievement FFI pasti kalau lagi sakit jadi enggak bisa datang. Tapi Bu, paling enggak Ibu sudah dapat sekarang," ujar Dewi di atas panggung.

Meninggal Dunia

20161223-Ria-Irawan-Menikah-Jakarta-HZ
Ria Irawan foto bersama dengan ibundanya, Ade Irawan dan suami, Mayky Wongkar. (23/12). (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Kini, Ade Irawan telah berpulang. Ia meninggal dunia pada hari ini, Jumat (17/1/2020), hanya 11 hari setelah anaknya, Ria Irawan, meninggal dunia karena kanker.

Selamat jalan, Ade Irawan...

 

(Antaranews.com)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya