Papa T Bob Meninggal Dunia, Enno Lerian: Terima Kasih untuk Semua Karyamu

Enno Lerian, menjadi salah satu penyanyi cilik yang pernah dibuatkan karya oleh Papa T Bob.

oleh Meiristica Nurul diperbarui 10 Jul 2020, 16:40 WIB
Diterbitkan 10 Jul 2020, 16:40 WIB
Papa T Bob (Foto: Instagram/@papatbob_official)
Enno Lerian, menjadi salah satu penyanyi cilik yang pernah dibuatkan karya oleh Papa T Bob. (Foto: Instagram/@papatbob_official)

Liputan6.com, Jakarta - Papa T Bob, pencipta lagu anak-anak legendaris mengembuskan napas terakhir pada Jumat (10/7/2020). Sebelumnya, ia berjuang melawan diabetes yang dideritanya.

Papa T Bob meninggal dunia di usia 59 tahun. Enno Lerian, mantan penyanyi cilik ini ikut berduka atas kepergian pria yang membuatnya terkenal.

Melalui Instagram Stories, Enno Lerian mengunggah kebersamaannya dengan Papa T Bob serta Dea Ananda, Leony, dan Joshua.

 

Selamat Jalan Om

Enno Lerian - Papa T Bob (Foto: Instagram/@ennolerian_)
Enno Lerian - Papa T Bob (Foto: Instagram/@ennolerian_)

Selain memperlihatkan kebersamaannya dengan Papa T Bob, Enno Lerian juga mengucapkan selamat jalan untuk pria kelahiran 22 Oktober 1960 ini.

"Inna lillahi wa inna ilaihi raji'un Selamat jalan Om Wanda," tulisnya sebagai keterangan.

 

Berterima Kasih

Enno Lerian juga berterima kasih kepada Papa T Bob yang sudah membuat masa kecilnya bahagia karena adanya lagu anak-anak karya Papa T Bob.

"Terima kasih untuk semua karyamu yang membuat masa kecil kami bahagia," tambahnya dengan emotikon bersedih.

 

Du Di Dam

Seperti diketahui, Enno Lerian dikenal publik sejak jadi penyanyi cilik. Lagu yang hingga kini masih dikenang adalah "Du Di Dam" karya Papa T Bob.

Dalam lagu tersebut, Papa T Bob mengajak anak Indonesia mengonsumsi makanan bergizi seperti tempe, tahu, dan sayur bayam.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya