Liputan6.com, Jakarta Penampilan Tya Ariestya belakangan berbeda. Tubuhnya menjadi lebih langsing dan memesona. Tak hanya itu saja, hidung Tya diketahui menjadi lebih mancung. Â Â
Diakui oleh Tya Ariestya, banyak sekali yang bertanya mengenai hidungnya, sampai-sampai tak sedikit yang menudingnya melakukan operasi plastik. Di laman instagramnya, Tya akhirnya buka suara mengenai hal tersebut.
Dengan bijak Tya Ariestya memberikan penjelasan mengenai kondisi hidungnya yang terlihat semakin mancung saat bobot tubuhnya menyusut. Ia pun mengunggah potret wajah tampak samping yang memperlihatkan bentuk hidungnya yang mancung.
Advertisement
Â
Baca Juga
Jawaban
Tya Ariestya menegaskan, dirinya tak melakukan operasi plastik apapun apalagi di bagian hidungnya. Bahkan, kata Tya, terpikir untuk melakukan operasi saja tidak. Ia memberikan penjelasan mengenai hidungnya yang terlihat semakin mancung setelah dirinya tampil dengan tubuh kurus.
"Hidung operasi! Jd Banyak yg nanya, nahhhh aku blm sempet operasi , kepikiran jg belom ini idung mulai tumbuh lagi semenjak pipi pipi pd gone alias mengempes. Efek nya idung keliatan lebih mancung, dagu keliatan lebih panjang , jd blm ada operasi apa2 sih sampe saat ini," terang Tya.
Â
Advertisement
Istirahat Diet
Sudah empat bulan menjalani diet, Tya mengaku kini sedang beristirahat dari pola diet yang dijalaninya. Tya pun memberikan penjelasannya.Â
"Dah gitu dahhh, btw banyak yg tanyain soal rest time aku (diet stelah hampir 4bulan) knp sampe dokter mutusin utk rest time bukan krn aku mau liburan tp krn menurut dokter aku badan aku udah mulai susah diatur dan aku nya banyak aktifitas yg bikin bb jd mulai gak keliatan turun tp secara fat tetep turun," jelasnya.
Â
Istirahat
"Jadi diputuskanlahhhh aku harus REST 1minggu!Abis itu control lagi, dan mulai hidup sehat lg dengan menu baru dan ditambah dari sebelumnya," sambungnya.
Â
Advertisement
Yang Dirasakan
Menjalani diet panjang selama empat bulan dan kini memilih untuk istirahat sejenak, Tya mengaku bahwa kini pola makannya sudah terbentuk. Ia menjadi tak kuat makan banyak dan memiliki sistem pencernaan yang baik.
"Btw yg aku rasain selama rest time itu pup sehari bs 3x aja gt pdhal gak dikasih obat pencahar sama sekali sama dokternya dan makanan gak kuat masuk banyak2 kayak dulu lg, krn kondisi kita udah gak bs nerima makanan seheboh itu ceunah," kata Tya.
Sumber: Merdeka.com
Â