Hengky Kurniawan Berduka, Sang Kakak Meninggal Dunia karena Covid-19

Kakak Hengky Kurniawan meninggal dunia lantaran terpapar Covid-19.

oleh Surya Hadiansyah diperbarui 29 Jan 2021, 15:42 WIB
Diterbitkan 29 Jan 2021, 14:00 WIB
[Fimela] Hengky Kurniawan
Hengky Kurniawan (Nurwahyunan/Fimela.com)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Kabar duka datang dari keluarga Hengky Kurniawan. Kakaknya, Andri Setiawan, meninggal dunia pada Jumat (29/1/2021).

Kabar tersebut diketahui melalui unggahan artis ini di Instagram pribadinya. Dalam unggahan tersebut, Wakil Bupati Bandung Barat itu memajang potret sang kakak.

"Inna lillahi wa inna ilaihi raji'un... Selamat jalan kakakku Andri Setiawan. Semoga Husnul Khotimah. Mohon donya teman2 untuk Kakak Saya dan semoga Amal Ibadahnya diterima di sisi Allah SWT," tulis Hengky Kurniawan.

Mewakili sang kakak, ia meminta maaf atas segala kesalahan yang pernah diperbuat. Tak lupa, ia juga berpesan kepada masyarakat agar selalu menjaga diri di situasi Corona Covid-19 seperti sekarang.

 

Mohon Maaf

6 Potret Hengky Kurniawan dan Istri saat Olahraga Bersama, Kompak Banget
Hengky Kurniawan dan Sonya Fatmala (Sumber: Instagram/hengkykurniawan)... Selengkapnya

"Mohon maaf apabila selama hidupnya ada kesalahan baik yang disengaja maupun yang tidak disengaja. Dan untuk teman2 semuanya semoga dalam situasi Pandemi saat ini, kita semua selalu dalam lindungan Allah SWT dan dijauhkan dari Virus Corona19. Ammiin🙏🏻," sambungnya. 

 

Covid-19

Hengky Kurniawan Berduka, Sang Kakak Meninggal Dunia Karena Covid-19
Hengky Kurniawan Berduka, Sang Kakak Meninggal Dunia Karena Covid-19. (instagram.com/hengkykurniawan)... Selengkapnya

Pasalnya, diketahui bahwa sang kakak meninggal dunia lantaran terpapar Covid-19. Hal itu diungkapkan di kolom komentarnya.

"Terimakasih teman2 atas doanya.. Kakak saya meninggal karena Covid19. Tidak ada riwayat sakit berat, Rajin Olahraga, Masih muda, Tidak merokok. Tapi Allah SWT sudah memanggilnya lebih dulu," tulisnya lagi.

 

Pesan

Hengky Kurniawan Berduka, Sang Kakak Meninggal Dunia Karena Covid-19
Hengky Kurniawan Berduka, Sang Kakak Meninggal Dunia Karena Covid-19. (instagram.com/hengkykurniawan)... Selengkapnya

Sekali lagi, Hengky Kurniawan meminta masyarkat untuk selalu mematuhi protokol kesehatan yang berlaku, demi memutus rantai virus Corona Covid-19 di Indonesia.

"Semoga kita semua selalu menjaga diri, disiplin protokol kesehatan, agar terhindar dari virus corona dan selalu dalam lindungan Allah SWT. Sayangi diri, sayangi keluarga..," sambungnya.

"Jangan abai ya teman2. Sekali lagi terimakasih atas doanya untuk kakak saya. Mohon maaf tidak bisa balas satu2 DM nya," tutup Hengky Kurniawan.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya