Liputan6.com, Jakarta - Kabar duka kembali datang dari industri musik Tanah Air. Drummer senior Benny Mustafa atau Benny Mustapha Van Diest meninggal dunia pada Jumat (2/7/2021) sekita pukul 10.00 WIB.
Musisi Jazz ini meninggal di usai 81 tahun. Kabar duka ini disampaikan oleh salah satu pengamat musik, Stanley Tulung melalui pesan singkat.
"Innalillahi wainnailaihi rojiun. Turut berduka cita dengan kepergian Om Benny Mustafa. Semoga lapang jalanmu menuju keabadian sejati senior," kata Syanley Tulung lewat WhatsApp yang diterima Liputan6.com.
Advertisement
Baca Juga
Benny Mustafa
Benny Mustafa adalah ayah dari Ali Mustafa personel Coboy, boyband yang populer di era 90-an. Dia juga pernah menjadi penabuh drum untuk band di acara Berpacu dalam Melodi TVRI bersama Ireng Maulana.
Masih mengutip pernyataan pengamat musik Stanley Tulung, Benny Mustafa adalah salah satu session drummer terbaik.
Dengan formasi awal Eka Sapta bersama Bing Slamet, Eitje Cumaunang, Ireng Maulana, Idris Sardi, Darmono dan Mulyono, pada tahun 1962 bersama Mus Mualim membentuk grup pengiring Mus Mustafa.
Advertisement
Tampil di Mancanegara
Bersama Drummer Indonesian All Stars, dia juga sempat kolaborasi dengan Tony Scott pemain klarinet asal Amerika. Indonesian All Stars sempat tampil di Berlin Jazz Festival.