Merasa Difitnah, Nicholas Sean Akan Laporkan Balik Ayu Thalia

Nicholas Sean siap laporkan balik Ayu Thalia karena merasa difitnah terkait dugaan penganiayaan.

oleh Sapto Purnomo diperbarui 31 Agu 2021, 19:04 WIB
Diterbitkan 31 Agu 2021, 16:30 WIB
Netizen Bantu Beri Jawaban Status Anak Ahok, Nicholas Sean di FB
Nicholas Sean Tjahaja Purnama/facebook.com... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Nicholas Sean membantah dugaan penganiayaan yang dilaporkan selebgram Ayu Thalia alias Thata Anma. Putra Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok mengklaim tak pernah melakukan apa yang dituduhkan pihak seberang.

Atas kejadian ini, Nicholas Sean merasa difitnah selebgram dengan 50 ribuan pengikut itu. Ia merasa nama baiknya dan keluarga dicoreng.

Untuk itu, Nicholas Sean minta Thata Anma meminta maaf kepadanya terutama keluarga besar Ahok, terkait tudingan penganiayaan yang viral dan kini jadi konsumsi publik.

"Saya menyampaikan terkait berita yang beredar mengenai saya itu merupakan fitnah yang keji terhadap saya dan keluarga saya," demikian Ahmad Ramzy membacakan pernyataan Nicholas Sean di Polda Metro Jaya, Jakarta, Selasa (31/8/2021).

 

Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Punya Bukti

6 potret selebgram Ayu Thalia alias Thata Anma, artis yang melaporkan Nicholas Sean, putra Ahok.
Ayu Thalia alias Thata Anma (Sumber: Instagram/thata_anma)... Selengkapnya

Bukti juga dimiliki Nicholas Sean untuk menangkis tuduhan Ayu Thalia. Karenanya, ia tidak takut menghadapi masalah ini. "Saya tidak melakukan penganiayaan sama sekali dan saya punya bukti atas pernyataan saya ini," ia menyambung. 

Lapor Balik

6 Potret Ayu Thalia alias Thata Anma, Artis yang Laporkan Nicholas Sean Putra Ahok
Ayu Thalia alias Thata Anma (Sumber: Instagram/thata_anma)... Selengkapnya

Bila dalam batas waktu yang telah ditetapkan Ayu Thalia tidak meminta maaf, Nicholas Sean akan menempuh jalur hukum.

"Saya meminta kepada saudari AT untuk meminta maaf kepada saya dan keluarga. Jika dalam 24 jam tidak ada itikad baik untuk minta maaf maka saya dan kuasa hukum saya akan membawa masalah ini ke ranah hukum," tulis Nicholas Sean.

Dugaan Penganiayaan

8 Gaya Mewah Ayu Thalia alias Thata Anma, Selebgram Cantik yang Diduga Dianiaya Anak Ahok
Akibat peristiwa itu, Ayu Thalia alias Thata Anma lantas dibawa ke rumah sakit Atma Jaya untuk mendapatkan perawatan. Setelah pulang dari rumah sakit, dia langsung mendatangi kantor polisi dan melaporkan ulah Nicholas Sean. (Instagram/thata_anma).... Selengkapnya

Diberitakan sebelumnya, selebgram Ayu Thalia alias Thata Anma melaporkan Nicholas Sean terkait dugaan penganiayaan di Polsek Penjaringan Jakarta Utara, 28 Agustus 2021.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya