Sheila on 7 Panen Pujian di Tengah Polemik Tri Suaka, Ini Baru Musisi Teladan

Foto yang diklaim sebagai raiders Tri Suaka saat manggung jadi viral. Kesederhanaan Sheila on 7 jadi pembanding.

oleh Ratnaning Asih diperbarui 25 Apr 2022, 09:00 WIB
Diterbitkan 25 Apr 2022, 09:00 WIB
[Bintang] Eksklusif Sheila on 7 7
Foto yang diklaim sebagai raiders Tri Suaka saat manggung jadi viral. Kesederhanaan Sheila on 7 jadi pembanding. (Foto: Bambang E Ros, Digital Imaging: Muhammad Iqbal Nurfajri/Bintang.com)

Liputan6.com, Jakarta Nama Tri Suaka seharian jadi trending topic di Twitter wilayah Indonesia, Minggu (24/4/2022). Seperti diketahui, ini berawal dari video cover Tri Suaka bersama Zinidin Zidan yang menyanyikan lagu Kangen Band, dan dianggap merendahkan Andika Mahesa.

Persoalan meluas setelah foto yang diklaim sebagai raiders Tri Suaka saat manggung jadi viral. Isinya fantastis. Mulai dari honor sebesar Rp50 juta, sampai beragam permintaan seperti tisu basah hingga pijat refleksi.

Tri Suaka sendiri belum menanggapi soal foto yang viral ini, termasuk di media sosial terverifikasi milikya. Tapi yang jelas, warganet sudah terheran-heran dengan permintaan yang dianggap tak sesuai dengan popularitas sang artis.

Nah di sini, satu nama artis ikut terseret dalam heboh-heboh Tri Suaka: Sheila on 7. Bukan nama buruk, justru sebaliknya, grup Duta dkk ini dianggap jadi teladan para musisi agar selalu rendah hati meski namanya sudah melangit.

Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Band Sejuta Umat

[Bintang] Eksklusif Sheila on 7 4
Hal ini diawali dengan sebuah utas yang dibuat oleh pengguna Twitter @jembercoret, yang merespons heboh-heboh soal Tri Suaka. Dalam waktu kurang dari 24 jam, disukai 15 ribu kali  dan disukai 44 ribu warganet lebih. "Tak ceritani yo rek, iki pengalamanku pas bareng band sejuta umat, Sheila On 7," tulisnya @jembercoret di awal utas. Tahun 2017, sang warganet ternyata terlibat dalam sebuah konser di Jember yang mengundang Sheila on 7. Banyak cerita menarik tentang gaya bersahaja pelantun "Hari Bersamanya" ini.  "Ngertio rek, SO7 soko jogja iki mobilan. Cuma 2 mobil. Tanpa protokol bandara, penjemputan bandara dan t**k2an koyo iki (Tahu enggak, So7 dari Jogja naik mobil. Cuma 2 mobil. Tanpa protokol bandara, penjemputan bandara dan t**k-t**kan kayak begini)," tuturnya, membandingkan dengan daftar raiders yang diklaim milik Tri Suaka.

Seperti Rombongan Om-Om Piknik

[Fimela] Sheila On 7
[Fimela] Sheila On 7

Penampilan band asal Yogyakarta ini pun diceritakan begitu membumi, jauh dari kata "sok ngartis." Duta juga diceritakan mengenakan sandal jepit. "Yo teko2 ngunu ae koyok rombongan om om kate piknik nang Bali. (Ya datang-datang begitu aja kayak rombongan om-om piknik ke Bali)," lanjutnya.

Mereka tak menuntut disediakan ini-itu di belakang panggung. Saat perut keroncongan, Sheila on 7 juga tak neko-neko dalam memilih makanan. Mereka pilih makan rawon, dan merasa tak perlu makan di ruangan khusus. Foto saat makan bareng ini pun dilampirkan.

"Kesederhanaan inilah kunci sukses band sekelas Sheila On 7 hingga terus dicintai penggemarnya. Tanpa haters,"  @jembercoret menutup utasnya.

Rendah Hati

Warganet pun riuh menanggapi utas ini. Tak sedikit yang menambahkan pengalamannya sendiri saat bertemu para anggota Sheila on 7. Tentu susah memverifikasi masing-masing cerita ini. Namun, ada satu cerita valid berupa kepingan video masa lalu Duta yang kembali muncul ke permukaan. 

Yakni saat ia bernyanyi dalam sebuah acara pernikahan yang digelar secara sederhana. Warganet satu suara soal Sheila on 7, yang dinilai rendah hati dan layak diteladani. 

"Sheila on 7 deserves all the love for being the most humble band ever!!" cuit @tearouttro.

"Yang bermasalah tri suaka, yang disinggung andika kangen band yang trending malah sheila on 7 dan duta. Emang sih banyak band lebih bagus,lebih muda,lebih lain-lain. Tapi atitude mas duta dan kawan2 membawa nilai plus bagi penggemar termasuk saya. Lagune juga enak," tambah @Priapemujasenja.

Infografis Pro dan Kontra RUU Permusikan
Infografis Pro dan Kontra RUU Permusikan
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Live Streaming

Powered by

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya