Liputan6.com, Jakarta - Untuk ketiga kalinya Dewi Perssik diceraikan oleh suaminya. Seperti diketahui, Angga Wijaya memutuskan mengajukan permohonan talak cerai setelah 5 tahun menikah.
Setelah berita perceraiannya mengemuka, mayoritas warganet seolah menyudutkan Dewi Perssik. Mereka berasumsi bahwa masalah terjadi karena kesalahannya.
Lantas bagaimana respons Dewi Perssik menghadapi situasi ini? Apakah dia merasa terganggu dengan komentar warganet yang menyudutkan dirinya?
Advertisement
"Tidak terlalu banyak memberi komentar dan tidak banyak cerita tentang itu. Yang pasti klien kami fokus terhadap pekerjaan dan ibadahnya, lebih mendekatkan diri pada kerabat dan keluarga," kata pengacara DePe, Sandy Arifin, Senin (11/7/2022).
Baca Juga
Dewi Perssik Sindir Cowok Saleh Tanda Tangan Atas Namanya: Enggak Malu Sayang? Netizen Hujat Gue Lo
Dewi Perssik Ngaku Duit Mencari Dia, Angga Wijaya: Kerjaan Memang Datang Sendiri, Tapi Tak Langsung Deal
Dewi Perssik Sindir Cowok Saleh Tanda Tangan Atas Namanya: Enggak Malu Sayang? Netizen Hujat Gue Lo
* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Tak Curhat
Ya, penyanyi dangdut sekaligus presenter ini tak pernah curhat soal perlakuan warganet yang tak menyenangkan.
"Kalau cerita-cerita soal netizen atau misalkan ada statement dari luar, sama kita tidak dibahas sama sekali," ungkap sang kuasa hukum.
Advertisement
Mediasi
Sementara itu, Dewi dan Angga sudah berupaya menjalani mediasi di luar persidangan, namun keputusan cerai memang sudah bulat.
"Hasilnya sama seperti yang saya sampaikan, mereka sepakat untuk tak kembali dan sepakat berpisah secara baik-baik," ujar Sandy Arifin.
Cerai
Dewi Perssik dan Angga Wijaya menikah pada 2017. Dari pernikahan itu, mereka belum dikaruniai momongan.
Hingga kini, penyebab utama retaknya rumah tangga mereka masih menjadi teka-teki. kedua pihak menutup rapat hal ini karena telah masuk dalam wilayah privasi.
Advertisement