Glenn & The Vicious Boys Perkenalkan Single Sarkas, Bikin Video Klip di Bali

Glenn & The Vicious Boys siap melakukan tour Asia.

oleh Aditia Saputra diperbarui 01 Mar 2023, 13:39 WIB
Diterbitkan 01 Mar 2023, 10:00 WIB
Glenn & The Vicious Boys
Glenn & The Vicious Boys

Liputan6.com, Jakarta Grup band Glenn & The Vicious Boys (GTVB) kembali berkarya dengan memperkenalkan single ke-3 berjudul Sarkas. Tak tanggung tanggung, Pulau Bali dipilih sebagai tempat penggarapan video klip sekaligus launching yang hanya memiliki persiapan yang singkat 2 bulan. 

Kemunculan pertama kali band GTVB begitu nama singkat dari Glenn & The Vicious Boy di kota Bandung. Saat itu, Buluk ex Superglad masih ikut menjadi anggota band ini dengan melepas single dan album perdana Silaturasa pada tahun 2021. Tak disangka, album tersebut mendapat respons luar biasa dari fans musik punk. 

Tidak butuh lama kembali setahun kemudian di 2022, GTVB melepas single ke 2 di Hard rock Cafe Jakarta yang berjudul, Kita Kuat Bersama.

"Jadi kedatangan kita ke Bali dalam rangka bikin video klip sekaligus launching single ke 3 yang judulnya Sarkas. Lagu ini diciptakan Buluk sewaktu masih bergabung di GTVB. Sarkas itu sendiri artinya tendencies pada orang yang melupakan pada pertemanan. Sudah temenan lama tapi lupa," ujar Glenn, frontman dan pendiri GTVB dalam keterangan tertulisnya, baru-baru ini.

 

Rumah Kedua

Glenn & The Vicious Boys
Glenn & The Vicious Boys

Pemilihan Bali sendiri bukannya tanpa alasan. Bali dianggap sebagai rumah kedua bagi personil GTVB.

"Kenapa Bali yang kita pilih sebagai tempat peluncuran single ke 3 ini karena kita mau ketemu teman-teman di Bali yang sudah kayak rumah kedua buat kita. Apalagi kita pernah main 2 kali di Bali, pas pandemi dan sekarang ini, terus untuk pembuatan video klipnya sendiri kita ambil di 2 lokasi, Twice bar dan pantai di kawasan Canggu," ujar Glenn. Untuk menambah sebuah nilai pertemanan dari cerita penggarapan video klipnya, GTVB melibatkan musisi punk sebagai sutradara klipnya. Karena aura skena musik GTVB adalah Punk, jadi aura punknya dapat di video klip ini  dan mereka lebih paham dengan musik GTVB.

"Untuk konsep video klip ini pertemanan dan tidak lupa sampai kapanpun selalu silaturahmi intinya jangan sampai putus pertemanan. Di single silaturasa juga soal pertemanan yang tiada batas sampai akhir hayat. Begitu pula dengan single kedua "kita kuat bersama" juga ceritanya kita akan kuat kalau bersama-sama. Nah single Sarkas ini kebalikannya dari single pertama dan kedua kita," ujar Glenn sebagai punkers sejati.

 

Canggu

Glenn & The Vicious Boys
Glenn & The Vicious Boys

GTVB memilih Gimme Shelter di Canggu sebagai tempat launching single ke 3 Sarkas. "Cangu adalah sebuah tempat yang didaulat sebagai area sakral musisi punk karena gaung ke eksisan band punk belakangan ini banyak bermain di tempat ini. Ada 4 band punk terkenal Bali yang ikut tampil meramaikan launching single kita ini, band Jihad, band Pendosa, band Criminal ash Hole, band Bastard. Begitu seru dan ramainya saking semangatnya pedal drum drummer kita pun sampai lepas," ujar Nicky Lauda sang Bassis GTVB.

Seperti halnya sebuah perjalanan hidup merangkai dan menggapai mimpi jalan Glenn bersama GTVB adalah terus bermain musik Punk sampai kapanpun serta tidak kenal batas usia. Bermain musik punk sejak dari tahun 1985 di pid pub, walau sekadar membawakan atribut sex pistols pada saat itu.

"Orang bilang life begins at 40 sebuah proses pendewasaan dalam kehidupan seseorang akan dimulai, dengan berjalannya evolusi waktu life is begin 50 dan untuk itu tidak ada kata berhenti berkarya sampai kapanpun dan gue akan terus memperjuangkan PUNK karena keinginan kita semua dengan slogan "Up the Punks, Punk is Elite" dan di skena punk itu sendiri Brotherhood nya emang benar bener kentel dan solid," ujar Glenn.

 

Bangkit

Begitu kuat dan besarnya harapan akan musik punk bisa bangkit dan terus ada ini yang menjadi misi kedepan GTVB. Ada 2 agenda besar menanti di akhir tahun. Salah satunya main di Lombok dan lanjut tour Asia.

"Kebetulan kita ketemu punkers-punkers tertua di Bali dan menawarkan GTVB main di South Asia dan kita sangat respect dengan ajakan itu mudah mudahan nggak ada halangan dan kendala apapun GTVB bisa kesana," pungkas Glenn.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya