Angela Tee Eks 7Icons Bisnis Unik Bareng Goldwin Yustantio

Angela Tee, eks 7Icons berbisnis bareng suami.

oleh Meiristica Nurul diperbarui 16 Mar 2023, 17:19 WIB
Diterbitkan 16 Mar 2023, 05:10 WIB
Angela eks 7icons (Foto: Ist)
Angela eks 7icons (Foto: Ist)

Liputan6.com, Jakarta Lama tak terdengar namanya, mantan personel girlband 7Icons ternyata tengah disibukkan dengan bisnisnya bareng sang suami. Bisnis yang tengah dibangun Angela Tee ini berhubungan dengan pernikahan.

Ya, Angela Tee eks 7Icons begitu konsen dengan keinginan para remaja yang ingin menikah muda. Bersama Goldwin Yustantio, Angela ingin mempermudah para remaja mendapatkan solusi cepat menikah.

Angela Tee dan suami membuat sebuah aplikasi bernama Nikah Xpress. Di mana aplikasi ini memudahkan calon pengantin untuk mendatangi Kantor Urusan Agama (KUA) atau Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) dan vendor-vendor pernikahan.

"Nikah Xpress menyediakan berbagai layanan nikah yang bisa diakses melalui web dan aplikasi Nikah Xpress. Segala tetek bengek yang menjadi bagian dari pernikahan disiapkan semua oleh Nikah Xpress, " Ungkap Angela Tee, melalui pesan tertulis Rabu (15/3/2023).

Angela Tee Ingin Memperkecil Kesalahan

Angela eks 7icons (Foto: Ist)
Angela eks 7icons (Foto: Ist)

Dijelaskan Angela Tee, adanya aplikasi Nikah Xpress ini, ia dan suami sangat mengerti kesibukan para calon pengantin, untuk itu ia ingin mempermudahnya.

"Mempersiapkan acara pernikahan memang ribet, menguras waktu dan tenaga. Keribetan akan semakin bertambah bila kedua calon pengantin sama-sama bekerja. Anda tentunya tidak ingin ada kesalahan, oleh karena itu harus dipersiapkan dengan matang, " lanjutnya.

Bagaimana Mempermudah Pernikahan?

Angela eks 7icons (Foto: Ist)
Angela eks 7icons (Foto: Ist)

Nah, untuk mempermudah pernikahan Angela Tee membantu melalui platform digital. Sehingga calon pengantin bisa tenang mempersiapkan pernikahan.

"Untuk memudahkan di era serba digital, calon mempelai bisa langsung menghubungi Nikah Xpress di aplikasi yang bisa diunduh, " sambungnya.

Berbagai Promo Diberikan Angela Tee dan Goldwin Yustantio

Angela eks 7icons (Foto: Ist)
Angela eks 7icons (Foto: Ist)

Jangan takut kemahalan untuk bisa menggunakan jasa ini, Angela Tee dan Goldwin Yustantio memberikan kemudahan.

"Promo harga mulai Rp8 juta hingga Rp18 juta. Dan bersyukur respons masyarakat positif untuk aplikasi ini sejak diluncurkan pada November 2022 lalu. Masyarakat memang mendambakan pernikahan yang tidak ribet dan tak membuat kantong bolong, " bebernya.

INFOGRAFIS JOURNAL_Bagaimana Antisipasi dari Kejahatan Social Engineering?
INFOGRAFIS JOURNAL_Bagaimana Antisipasi dari Kejahatan Social Engineering? (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya