Sinopsis Ketua BEM and His Secret Wife Tayang Sabtu Sore, Ajil Ditto - Ochi Rosdiana Nikah Tanpa Cinta dan Sembunyikan Status

Berikut sinopsis Ketua BEM and His Secret Wife tayang hari Sabtu, 22 April 2023 pukul 16.00 WIB.

oleh Panditio Rayendra diperbarui 22 Apr 2023, 15:30 WIB
Diterbitkan 22 Apr 2023, 15:30 WIB
Ketua BEM and His Secret Wife (Foto: dok Genflix)
Ketua BEM and His Secret Wife (Foto: dok Genflix)

Liputan6.com, Jakarta Web Series Ketua BEM and His Secret Wife dijadwalkan tayang di RCTI pada hari Sabtu, 22 April 2023 pukul 16.00 WIB. Ochi Rosdiana dan Ajil Ditto berperan sebagai tokoh utama. Berikut sinopsis Ketua BEM and His Secret Wife.

Drama remaja ini diangkat dari novel daring laris berjudul sama karya La Shaletta. Ketika rilis di platform streaming pada Desember 2022, judul ini diklaim ditonton dua juta kali dalam waktu tiga hari.

Selain Ajil dan Ochi, series ini juga menampilkan Gritte Agatha, Victor Agustino, Fatih Unru, Amara Sophie dan Reynhard Ivan. Selain kisah insan yang menikah tanpa cinta, series ini juga dibumbui skandal kampus dan misteri kematian.

Serial ini menampilkan Reynand (Ajil) dan Bella (Ochi) yang kuliah di Centaury University. Keduanya bukan teman dekat. Reynand adalah ketua BEM, sedangkan Bella seorang mahasiswi jurusan fashion design.

Dinikahkan

Ketua BEM and His Secret Wife
Gala premiere Ketua BEM and His Secret Wife. (Dok. IST)

Oleh sang Nenek, Bella disuruh menikah dengan Reynand meski tak saling cinta. Reynand bersedia karena ayah Bella adalah pejabat di kampus, yang berperan memberikan izin acara kampus. Reynand tengah berjuang agar Centaury Sports, kompetisi olahraga antar kampus tetap digelar.

Kematian

Main Serial Bareng, Ini Potret Ochi Rosdiana dan Ajil Ditto yang Bikin Baper
Dipasangkan dalam sebuah serial baru bejudul Ketua BEM and His Secret Wife, penampilan Ochi Rosdiana dan Ajil Ditto beberapa waktu belakangan ini sempat mencuri perhatian. Banyak habiskan waktu bersama di lokasi syuting, keduanya pun kerap tampil kompak dan kocak. (Liputan6.com/IG/@ochii24_ofc)

Masalah muncul ketika ayah Bella meninggal dunia. Bella menduga kematian ayahnya berhubungan dengan Reynand. Karena itu ia bersedia tetap menjadi istri Reynand. Meski demikian, keduanya sepakat merahasiakan status pernikahan mereka.

Misteri

Di samping itu, Reynand menemukan fakta-fakta mengejutkan di kampus mereka. Dibantu teman-temannya, Reynand berusaha membongkar misteri yang terjadi di kampus.

Cara Pindah Dari TV Biasa Ke TV Digital
Infografis Cara Pindah Dari TV Biasa Ke TV Digital
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya