Liputan6.com, Jakarta Najwa Shihab pamer cuplikan video wawancara virtual dengan vokalis Coldplay, Chris Martin, yang bakal menggelar konser di Stadion Utama Gelora Bung Karno Jakarta, Rabu (15/11/2023).
Dalam video itu, Chris Martin menyapa Najwa Shihab yang memakai kaus hitam Coldplay Parachutes. Chris Martin tampak terkesan melihat tuan rumah Mata Najwa memakai kaus tersebut.
Baca Juga
“Bagaimana kabarmu?” tanya front-man Coldplay dari layar dalam bahasa Inggris. “Gue baik, gimana kabarmu? Ya Tuhan, ini susah dipercaya!” seru Najwa Shihab yang tak percaya bisa mewawancara Chris Martin.
Advertisement
“Ya, gue senang banget bertemu lo. Terima kasih sudah pakai kaus itu,” pelantun “Fix You” menyambung. Diunggah di akun Instagram terverifikasi Najwa Shihab, Selasa (16/5/2023), cuplikan video ini menyita perhatian Ariel Noah.
Kaus Favorit Gue
“Oh ini, kaus favorit gue. Gue beli di Bangkok pas nonton konser Coldplay tahun 2017,” Najwa Shihab memberi tahu. Entah dalam konteks serius atau bercanda, Chris Martin mengaku ingat, Najwa Shihab datang konser Coldplay di Bangkok 6 tahun silam.
“Gue ingat lo ada di sana,” cetusnya yang tampil kasual dengan kaus putih tanpa kerah. “Oh, masa? Gue tahu lo pasti ingat gue di sana,” jawab Najwa Shihab dalam obrolan yang berlangsung hangat sekaligus renyah.
* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Advertisement
Ketika Ariel Titip Salam
Sejumlah selebritas Tanah Air merespons video Najwa Shihab kongkow bareng Chris Martin. BCL mengirim emotikon hati merah. Anggun menggarisbawahi pertemuan Mbak Najwa dan Mas Chris.
Yang menarik Nazriel Irham alias Ariel NOAH terang-terang titip salam buat Chris Martin, yang bersama Coldplay meraih 7 piala Grammy Award sekaligus mencetak puluhan hit.
Ada Salam dari Mas Bor
“Mbak Nana bilangin sama Mas Chris ada salam dari Mas Bor,” Ariel NOAH mencuap. Saat artikel ini disusun, lebih dari 1.500 orang menyukai ocehan pelantun “Ada Apa Denganmu?” Sementara itu banyak netizen “sirik” melihat keakraban Chris Martin dan Najwa Shihab.
“Mba Nana gemes banget sih malu2nya,” ungkap akun @tasch**** di kolom komentar. “Keliatan ikrib banget mba nanaaaa sama chris,” @ica**** menilai. “Kita capek2 antri eh mba nana malah vidcall,” keluh @savi****. Sabar, ya netizen…
Advertisement