Nathalie Holscher dan Ladislao Camara Berencana Nikah Tahun Depan: Doain Ya

Nathalie Holscher dan Ladislao bakal menikah tahun depan.

oleh M Altaf Jauhar diperbarui 05 Des 2023, 20:00 WIB
Diterbitkan 05 Des 2023, 20:00 WIB
Nathalie Holscher dan Ladislao bakal menikah tahun depan.
Nathalie Holscher dan Ladislao bakal menikah tahun depan.

Liputan6.com, Jakarta Hubungan Nathalie Holscher dan Ladislao Camara Carranza kian serius. Bahkan kabarnya, mereka sudah memilih cincin pernikahan untuk momen bahagianya nanti.

Disinggung mengenai kapan keduanya akan mengikat janji suci pernikahan, Nathalie Holscher dan Ladislao mantap menyebut tahun 2024. Namun mereka tak menjelaskan rinci terkait rencana bahagia itu.

"Insya Allah, targetnya di bulan..., nah itu diam dengar kan, dalam hati," ujar Ladislao berseloroh, di Kawasan Senayan, Jakarta, Senin (4/12/2203).

"Tahun depan, tahun depan. Doain ya," Nathalie menimpali.

 

Rencana Bahagia

Nathalie Holscher dan Ladislao bakal menikah tahun depan.
Nathalie Holscher dan Ladislao bakal menikah tahun depan.

Nathalie Holscher dan Ladislao tampaknya masih ingin menyimpan rapat rencana bahagia mereka. Begitu juga saat ditanya soal konsep wedding dream yang akan diusung nanti.

"Ayo vote yuk, kalian maunya gimana," tanya Ladislao ke awak media.

"Kalian sukanya yang gimana," Nathalie menambahkan.

 

 

 

Berharap Lancar

Tampil Mesra, Ini 7 Potret Liburan Nathalie Holscher dan Ladislao yang Tuai Sorotan
Potret Nathalie Holscher dan Ladislao liburan ke Lampung (sumber: Instagram/nathalieholscher)

Ladislao mengatakan, Nathalie tahu betul bagaimana kesungguhan dan persiapan yang dilakukannya untuk rencana bahagia mereka. Ia berharap semuanya lancar hingga hari yang dinanti-nanti itu tibam

"Nathalie udah tau lah persiapannya. Minta doanya aja insya Allah, lancar sampai hari H," ucap Ladislao.

 

Saling Mengenal

Segala persiapan tentunya sudah dilakukan Nathalie dan Ladislao untuk pernikahan mereka. Apalagi, Nathalie menyebut kedua keluarga sudah saling mengenal satu sama lain.

"Udah saling mengenal dong," aku Nathalie Holscher.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya