Raffi Ahmad Sudah Beri Selamat pada Komeng yang Diprediksi Lolos Jadi Anggota DPD

Raffi Ahmad adalah salah satu artis yang memilih Komeng dalam pesta demokrasi

oleh Zulfa Ayu Sundari diperbarui 16 Feb 2024, 11:52 WIB
Diterbitkan 16 Feb 2024, 11:24 WIB
Raffi dan Komeng
Raffi dan Komeng (Foto: Instagram/ raffinagita1717)

Liputan6.com, Jakarta Komedian Komeng memimpin perhitungan suara di Pemilu 2024 untuk DPD RI Provinsi Jawa Barat. Memang tak sedikit masyarakat Jabar yang auto mencoblos Komeng setelah melihat foto kocaknya terpasang di surat suara.

Raffi Ahmad adalah salah satu artis yang memilih Komeng dalam pesta demokrasi yang berlangsung pada 14 Februari 2024 tersebut. Setelah menyampaikan selamat lewat chat, kali ini suami Nagita memberi support secara langsung.

"Nih, ane udah nyoblos ente nih, bagus nih, ane Depok, Jawa Barat. Satu putaran aja Bang, ente sudah menang," kata ayah dua anak itu sambil menyalami Komeng.

"Eh, belum, KPU masih hitung. Susah banget tuh begitu (hitungnya)" kata Komeng.

Di kesempatan yang sama juga ada Irfan Hakim. Dia menyesal tak bisa mencoblos Komeng karena domisilinya yang berada di DKI Jakarta, bukan Jawa Barat seperti Raffi Ahmad.

"Yah, gue di Jakarta bukan Jawa Barat, coblos sekarang aja deh, ane KTP nya itu (Jakarta)" ungkap Irfan Hakim.

"Yah, ya sudah nunggu putaran kedua deh buat dia (nyoblos)" tutur sang komedian senior tersebut.

Isi Chat Raffi pada Komeng

Komeng
Komeng (Foto: Instagram Raffi Ahmad)

Diberitakan sebelumnya, beberapa jam setelah pemilu, suami Nagita Slavina ini mengirim pesan singkat ke Komeng. Mengabarkan dengan bangga bahwa dirinya mencoblos komedian senior tersebut.

"Ane udah nyoblos ente tadi. Semoga menang Bang, ane di Depok," kata ayah dua anak itu lewat WhatsApp yang diunggah ke di Instagram Story miliknya pada Rabu malam.

Candaan Komeng

"Amiiinn.. Souvenirnya entar ane kirim (Bopak dalam bentuk frozen)" canda Komeng.

Tak berhenti sampai situ, di akhir percakapannya, Komeng kembali berkomedi dengan membawa-bawa nama Adul, sahabatnya selama bertahun-tahun. "Udeh ah, Ane mau mandiin Adul dulu," kata Komeng.

Respons warganet

Warganet pun bersemangat menantikan momen Komeng resmi jadi anggota Dewan Perwakilan Daerah.

"Pingin lihat bang komeng di gedung dewan nanti ngomong serius... kyak apa yaa hhhh love you bNg komeng," kata salah satu netizen.

"Aku aja coblos kompeng lihat photo yg lain gak ada yg kenal," kata warganet yang lain.

"kenapa ga perwakilan di jkt aja siiii, gue kan juga mo nyoblos komeng," tambah yang lainnya.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Live Streaming

Powered by

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya