Reaksi Aditya Zoni Dipolisikan Terkait Dugaan Penggelapan Rp500 Juta: Saya Tak Takut karena Tidak Salah

Aditya Zoni dilaporkan ke polisi oleh Christopher Anggasastra pada 26 Januari 2024 di Polda Metro Jaya. Ia diduga terlibat penggelapan uang Rp500 juta.

oleh Wayan Diananto diperbarui 06 Mar 2024, 10:00 WIB
Diterbitkan 06 Mar 2024, 10:00 WIB
Aditya Zoni. (Foto: Dok. Instagram @real_aditya1)
Aditya Zoni dilaporkan ke polisi oleh Christopher Anggasastra pada 26 Januari 2024 di Polda Metro Jaya. Ia diduga terlibat penggelapan uang Rp500 juta. (Foto: Dok. Instagram @real_aditya1)

Liputan6.com, Jakarta Masalah baru menimpa Aditya Zoni yang dilaporkan pria bernama Christopher Anggasastra pada 26 Januari 2024 di Polda Metro Jaya. Ia diduga terlibat penggelapan uang Rp500 juta.

Laporan ini terdaftar dengan nomor LP/B/498/1/2024/SPKT/Polda Metro Jaya. Kabar ini sampai ke telinga Aditya Zoni. Ia mengaku tak takut dipolisikan terkait dugaan kasus penipuan atau penggelapan uang.

“Saya menerima panggilan itu juga enggak takut karena memang saya enggak salah di sini. Dan karena memang tidak ada buktinya kalau saya menggelapkan dana atau menggelapkan uang Rp500 juta,” kata Aditya Zoni.

Sang aktor mengklaim dugaan penggelapan uang setengah miliar itu tak ada buktinya. Andai dipanggil polisi untuk diperiksa, adik Ammar Zoni mengaku berani saja.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Tak Ada Bukti

Aditya Zoni. (Foto: Dok. Instagram @real_aditya1)
Aditya Zoni. (Foto: Dok. Instagram @real_aditya1)

Melansir dari video konferensi pers di kanal YouTube Intens Investigasi, Selasa (5/3/2024), Aditya Zoni mengaku kaget mendadak dipolisikan terkait dugaan penggelapan uang setengah miliar.

“Itu saya tidak pernah menerima dan sampai saat ini tidak ada buktinya. Jadi saya ya sudah, enggak ada masalah apa-apa. Saya berani saja, datang-datang saja,” ujar suami selebgram Yasmine Ow.


Kadang di Atas, Kadang di Bawah

Aditya Zoni. (Foto: Dok. Instagram @real_aditya1)
Aditya Zoni. (Foto: Dok. Instagram @real_aditya1)

“Pastilah, pastilah saya (kaget). Kondisi saat ini saya lagi susah juga. Itulah hidup. Pasti kadang di atas kadang di bawah. Jadi, enggak apa-apa,” Aditya Zoni menyambung.

Pertanyaan yang kemudian muncul, apakah aktor kelahiran Depok, 2 Februari 2000 ini mengenal Christopher Anggasastra yang melaporkannya ke Polda Metro Jaya? Aditya Zoni mengaku tak kenal.

 


Coba Menghubungi Pelapor

Aditya Zoni.
Aditya Zoni mengklaim telah menjenguk dan mengaku tak bisa berkomentar banyak mendapati Ammar Zoni jatuh ke lubang yang sama, yakni kasus narkoba. (Foto: Dok. YouTube Intens Investigasi)

Terang-terangan, bintang sinetron Anak Langit dan Cinta Karena Cinta ingin mengontak Christopher Anggasastra untuk membahas masalah apa hingga berujung ke Polda Metro Jaya.

“Enggak. Enggak kenal orang ini siapa bahkan (saya) mau mencoba untuk menghubungi dia. Menghubungi beliau untuk mengobrol masalahnya di mana saya juga kaget,” pungkas Aditya Zoni.

Infografis Cek Fakta Waspada Penipuan Bagi-bagi Hadiah ultah perusahaan
Infografis Cek Fakta Waspada Penipuan Bagi-bagi Hadiah ultah perusahaan
Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya