Andrea Tanzil Tunjukkan Kepedulian pada Masyarakat di Tengah Kesibukannya Bermusik, Mengajar di SD

Di tengah kesibukan bermusik, Andrea Tanzil tetap menunjukkan kepeduliannya pada masyarakat. Saat ini pelantun lagu "Like That" tersebut sedang menjalani program Kuliah Kerja Nyata (KNN), di salah satu desa di Kebumen, Jawa Tengah.

oleh Hernowo Anggie diperbarui 30 Jul 2024, 13:46 WIB
Diterbitkan 30 Jul 2024, 07:30 WIB
Andrea Tanzil
Andrea Tanzil

Liputan6.com, Jakarta - Di tengah kesibukan bermusik, Andrea Tanzil tetap menunjukkan kepeduliannya pada masyarakat. Saat ini pelantun lagu "Like That" tersebut sedang menjalani program Kuliah Kerja Nyata (KNN), di salah satu desa di Kebumen, Jawa Tengah.

Padahal, saat ini Andrea tengah sibuk menyiapkan diri tampil di Lalala Fest 2024, yang akan digelar pada 23-25 Agustus 2024 di Jakarta International Expo, Jakarta.

Diakui Andrea, selama 50 hari ke depan dirinya akan mengabdikan diri kepada masyarakat dengan mengajar. Ia melakukan KKN SDN Karanggede, Mirit, Kebumen, Jawa Tengah.

"Aku kuliah Fakultas Ilmu Hukum di UGM Yogyakarta. Dalam rangka menjalani program KKN PPM UGM, aku akan 50 hari akan mengabdi bersama masyarakat," ujar Andrea di Kawasan Cilandak, Jakarta Selatan, Senin (29/7/2024).

 

Bagikan Informasi Kesadaran Digital

KKN Andrea Tanzil
KKN Andrea Tanzil

Dalam program KKN ini, Andrea membagikan informasi tentang kesadaran digital dan kemananan cyber. Andrea berharap pengetahuan ini dapat menjadi bekal anak-anak saat mulai bersosial media nanti.

"Hari ini aku mengajar, tentang materi kesadaran digital dan keamanan cyber. Supaya menjadi bekal mereka ketika mereka punya media sosial," kata Andrea.

 

Tindak Kekerasan Berbasis Online

Andrea menjelaskan kepada murid-murid tentang tindak kekerasaan berbasis online. Andrea ingin menumbuhkan kesadaran dan kewaspadaan untuk melindungi privasi di jagad maya.

"Aku mengajarkan tentang kekerasan berbasis online, memberikan mereka kesadaran dan kewaspadaan mereka agar bisa melindungi privasi mereka di ranah online. Harapannya agar anak-anak bisa memiliki literasi digital yang tinggi," ucap Andrea.

 

Senang Jadi Line Up Lalala Fest 2024

Berbicara soal kesempatannya tampil di Lalala Fest 2024, Andrea mengaku bangga menjadi bagian di dalamnya. Meski gugup, ia mengaku akan memberikan penampilan terbaiknya di festival tersebut.

"Aku senang masuk line up Lalala Fest karena pertama kalinya aku akan tampil di panggung besar sendirian. Semoga penampilanku bisa dinikmati oleh crowd Lalala Fest," aku Andrea di kesempatan berbeda.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya