Al Ghazali Lamar Alyssa Daguise di Italia, Aaliyah Massaid Ikut Turun Tangan

Setelah dikabarkan rumor akan menikah tahun depan, Al Ghazali resmi melamar Alyssa Daguise pada 21 September 2024.

oleh Patricia Vianney diperbarui 23 Sep 2024, 19:30 WIB
Diterbitkan 23 Sep 2024, 19:30 WIB
Potret Al Ghazali melamar sang kekasih, Alyssa Daguise di Lake Como, Italia (Dok. Instagram @alghazali7)
Potret Al Ghazali melamar sang kekasih, Alyssa Daguise di Lake Como, Italia (Dok. Instagram @alghazali7)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Pasangan kekasih Al Ghazali dan Alyssa Daguise baru-baru ini membagikan kabar bahagia. Al melamar Alyssa di Italia pada Sabtu, 21 September 2024.

Kabar tersebut baru diungkapkan pada Senin (23/9/2024) melalui akun Instagram pribadi Al, @alghazali7. Ternyata, para sahabat terdekat diminta untuk tidak mempublikasikan kabar tersebut pada Sabtu lalu.

Dalam unggahan di Instagram mereka, Al dan Alyssa terlihat serasi mengenakan pakaian dengan nuansa netral dan minimalis.

Al Ghazali juga menuliskan pesan romantis untuk kekasihnya, “Untuk cinta dalam hidupku, Alyssa Paramitha Daguise, terima kasih atas semua yang telah kamu lakukan.”

Tulis Pesan Romantis

Potret Al Ghazali melamar sang kekasih, Alyssa Daguise di Lake Como, Italia (Dok. Instagram @alghazali7)
Potret Al Ghazali melamar sang kekasih, Alyssa Daguise di Lake Como, Italia (Dok. Instagram @alghazali7)... Selengkapnya

Melengkapi potret romantis keduanya di laman Instagram pribadi masing-masing, Al menuliskan pesan manis untuk Alyssa. Dalam unggahan tersebut, Al menggambarkan betapa berharganya Alyssa baginya, menunjukkan rasa cinta yang mendalam.

“Mencintai kamu adalah suatu kebanggaan, dan dicintai oleh kamu adalah sebuah berkah. Denganmu di sisiku, aku adalah orang yang paling bahagia. Dan mulai hari ini, aku  berjanji untuk memberikan dunia dan lebih banyak lagi,” tulis Al Ghazali.

 

 

Dibantu oleh Sang Sahabat

Unggahan Aaliyah Massaid di Instagram Story akun pribadi miliknya (Dok. Instagram/@aaliyah.massaid)
Unggahan Aaliyah Massaid di Instagram Story akun pribadi miliknya (Dok. Instagram/@aaliyah.massaid)... Selengkapnya

Sebelum keduanya berangkat ke Italia untuk peragaan busana di Milan, ternyata Al sudah merencanakan untuk melamar sang kekasih di sana. Al juga ternyata meminta bantuan oleh sahabatnya, Aaliyah Massaid.

Hal ini diungkap oleh Aaliyah melalui akun Instagram @aaliyah.massaid pada Senin (23/9/2024). Ia ungkap huru-hara membantu mencari fotografer untuk mengabadikan momen lamaran Al Ghazali dan Aaliyah Massaid. 

“Dari sebelum berangkat udah huru hara di ajakrta cari fotografer untuk Al Ghazali disana, H-2 jam sebelum al ngelamar call dulu bertiga sama Anisa Ica ngasih semangat dan bismillah, alhamdulillah semua berjalan lancar,” ungkap Aaliyah.

Dukungan dari Sederet Artis

Unggahan Al Ghazali dan Alyssa Daguise mendapat dukungan dari teman-teman mereka, seperti pasangan Syifa-El Rumi, Azizah Salsha, Cinta Laura, serta sederet artis lainnya.

Tak hanya dari deretan teman, pasangan ini juga membagikan kebahagiaan kepada warganet. Al Ghazali menyampaikan terima kasih di kolom komentar akun Instagram miliknya, @alghazali7.

Ia menulis, “Terima kasih semua untuk ucapan dan doa-doanya. Maaf tidak bisa membalas satu per satu, tapi yang terpenting adalah doa kalian yang tulus. Semoga menjadi berkah untuk kalian semua! Love you all, guys.”

 

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya