Liputan6.com, Jakarta Paus Fransiskus, pemimpin tertinggi Gereja Katolik dan kepala negara Vatikan, meninggal dunia pada Senin pagi, (21/4/2025) waktu setempat, di usia 88 tahun. Kabar duka ini diumumkan langsung dari kantor berita Vatikan, menyebutkan bahwa sang Paus wafat pada pukul 07.35 pagi waktu Roma setelah menjalani perawatan intensif akibat bronkitis kronis yang telah lama dideritanya.
Kepergian Paus Fransiskus meninggalkan duka mendalam tidak hanya bagi umat Katolik di seluruh dunia, tetapi juga bagi masyarakat Indonesia.
Baca Juga
Sosoknya dikenal luas sebagai pemimpin spiritual yang hangat, rendah hati, dan dekat dengan umat, tak terkecuali bagi beberapa selebriti Indonesia yang pernah berkesempatan bertemu langsung dengannya.
Advertisement
Momen bersejarah itu terjadi saat kunjungan Paus Fransiskus ke Jakarta pada tahun 2024 lalu, di mana ia memimpin Misa Akbar di Stadion Gelora Bung Karno. Ribuan umat hadir dalam ibadah tersebut, termasuk para tokoh publik dan selebriti Tanah Air seperti Lyodra Ginting, Dion Wiyoko, Chelsea Islan, Ben Joshua, hingga motivator Merry Riana.
Bagi mereka, bertemu langsung dengan Paus menjadi pengalaman spiritual yang begitu berkesan, yang kini semakin bermakna di tengah kabar kepergiannya.
Lyodra Ginting, Momen yang Tak Terlupakan
Penyanyi muda berbakat, yakni Lyodra Ginting menjadi salah satu artis Indonesia yang berkesempatan bertemu Paus Fransiskus.
Pada Misa Akbar yang digelar di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, pada (5/9/24), Lyodra turut hadir serta membawakan lagu "The Prayer" di hadapan Paus. Ia mengenang momen tersebut sebagai pengalaman spiritual yang tak terlupakan. "Hari ini saya seberuntung itu bisa ikut misa bersama salah satu tokoh dunia Bapa Suci Paus Franciscus dan lagi saya ada di altar bersama beliau sekaligus menerima berkatnya," ungkap Lyodra di media sosial.
Lyodra juga menyampaikan belasungkawa mendalam atas wafatnya Paus, dengan mengunggah pesan di stories Instagram miliknya.
Advertisement
Chelsea Islan
Di daftar selebriti Indonesia yang pernah bertemu langsung dengan Paus Fransiskus, ada nama aktris cantik Chelsea Islan. Pertemuan itu terjadi saat Chelsea diundang dalam kegiatan Scholas Occurrentes, sebuah proyek pendidikan global yang digagas langsung oleh Paus Fransiskus sebagai wadah untuk mendorong dialog, toleransi, dan kreativitas di kalangan anak muda lintas dunia.
Chelsea berkesempatan hadir dalam pertemuan para anggota Scholas, dan menyampaikan rasa bangganya bisa ikut ambil bagian dalam gerakan yang memiliki nilai-nilai kemanusiaan yang tinggi. Di momen tersebut, ia pun bertatap muka langsung dengan Paus Fransiskus.
Merry Riana
Influencer dan motivator ternama Merry Riana, yang juga turut hadir dalam Misa Akbar yang dipimpin langsung oleh Paus Fransiskus di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, pada tahun lalu.
Tak hanya menjadi bagian dari ribuan umat yang hadir, Merry termasuk di antara segelintir orang yang mendapat kesempatan langka dengan bertemu dan bertatap muka langsung dengan sang pemimpin Gereja Katolik tersebut.
Pertemuan ini menjadi salah satu momen paling berkesan bagi Merry Riana, yang dikenal kerap menyampaikan pesan-pesan positif dan spiritual melalui berbagai platform. Ia pun turut menyampaikan duka cita dan penghormatan terakhir atas wafatnya Paus Fransiskus, sosok yang ia anggap membawa harapan dan kedamaian bagi dunia.
"It's so sad that the world has lost one of its greatest person, and yet it's so sweet that God allowed him to celebrate Easter one last time.
Rest in peace and in love, Papa Francesco ❤️
May the angels welcome you with songs of Heaven. And if someday I’m allowed to stand near the gate of His Kingdom, Please remember me too… 🙏❤️". Tulis Merry dalam unggahan terbarunya.
Advertisement
Donna Agnesia
Aktris dan presenter Donna Agnesia juga menjadi salah satu figur publik Indonesia yang menunjukkan duka mendalam atas wafatnya Paus Fransiskus.
Melalui unggahan di Instagram pribadinya, Donna menyampaikan ucapan belasungkawa dengan penuh rasa hormat dan spiritualitas.
“Rest In Peace Pope @franciscus 🙏🏼😇💐 God Loves You abundantly 🙏🏼,” tulis Donna dalam keterangan unggahannya, disertai emoji doa dan bunga sebagai tanda penghormatan.
Ben Joshua
Tak hanya publik figur perempuan, aktor Ben Joshua juga menjadi salah satu selebriti Indonesia yang pernah merasakan momen spesial bersama Paus Fransiskus. Ia hadir dan ikut serta dalam perayaan Misa akbar yang dipimpin langsung oleh Paus Fransiskus di Stadion Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, pada tahun lalu.
Melalui unggahan strories Instagram-nya, Ben Joshua juga menyampaikan belasungkawa mendalam atas wafatnya Paus Fransiscus.
Advertisement
Dion Wiyoko
Terakhir ada aktor Dion Wiyoko dan sang istri Fiona Anthony yang ikut hadir pada Misa Akbar di Stadion GBK (Gelora Bung Karno) tahun lalu.
Bersama puluhan ribu umat Katolik lain, Dion pun mengikuti serangkaian acara dengan khidmat. "Teruslah menabur meskipun kamu sedang lelah dan tidak menuai apa-apa. Thank you for coming all the way to Jakarta Pope @fransiscus," ungkapnya dalam unggahan Instagram-nya.
Dion juga menyampaikan belasungkawa mendalam atas wafatnya Paus, dengan mengunggah pesan di stories Instagram miliknya.
