X-Men: Days of Future Past Hadirkan Si Cebol dari Game of Thrones

Aktor bertubuh mungil, Peter Dinklage berperan sebagai Bolivar Trask yang merupakan musuh utama di X-Men Days of Future Past.

oleh Rully Riantrisnanto diperbarui 02 Okt 2013, 16:35 WIB
Diterbitkan 02 Okt 2013, 16:35 WIB
x-men-131002b.jpg
Penayangan X-Men: Days of Future Past yang masih menunggu tahun depan, membuat para fans film superhero sangat menanti kehadiran salah satu karya adaptasi komik Marvel ini. Terutama, saat melihat konsep perjalanan waktu yang disuguhkan serta banyaknya tokoh yang hadir.

Seperti diketahui, film ini bakal menyuguhkan karakter dari film X-Men: First Class dan trilogi X-Men. Sehingga, akan ada dua versi Profesor X dan Magneto yang siap menunjukkan aksinya di film arahan Bryan Singer ini.

Selain itu, terdapat juga tokoh-tokoh superhero favorit lainnya yang akan muncul di dalam seri X-Men yang ke-7 ini. Sebut saja Wolverine, Storm, Beast, Kitty Pride, serta beberapa nama lainnya.

Setelah berkali-kali memasang karakter Magneto sebagai penjahat utama X-Men, kini pihak pembuat film memajang nama salah satu karakter yang diperkirakan bakal lebih menarik untuk dijadikan musuh utama, yaitu Bolivar Trask.

Karakter Bolivar Trask merupakan seorang industrialis yang menemukan sesosok robot pemburu mutan. Robot tersebut diberi nama The Sentinels dan kini hendak dijadikan lawan yang harus dihadapi oleh para mutan.

Bolivar sendiri adalah putra dari pengusaha kaya bernama Larry Trask yang membantu manusia untuk bertahan dari kebangkitan para mutan. Larry lalu menciptakan sebuah robot raksasa yang didesain untuk memburu dan menghabisi populasi mutan.

Kisah film ini akan menyerupai komik Days of Future Past dimana sosok Bolivar Trask sangat berpengaruh terhadap masa depan manusia dan mutan.

Pemeran Bolivar Trask adalah aktor bertubuh cebol, yaitu Peter Dinklage. Sosok Peter Dinklage cukup dikenal dalam serial televisi Game of Thrones. Ia pun membeberkan bagiamana sifat sesungguhnya dari tokoh yang dimainkan olehnya tersebut.

"Saya tidak ingin bermain sebagai penjahat. Ia adalah seorang ilmuwan. Ia adalah seorang penemu. Ia sebetulnya melihat apa yang dilakukannya sebagai hal yang baik. Ambisinya benar-benar buta dan ia cukup arogan. Ia berjuang keras di sepanjang hidupnya untuk sebuah penghormatan dan perhatian tertentu," ujarnya, seperti dikutip dari Screen Rant.

Melihat bagaimana kompleksnya watak dari sang tokoh antagonis, hal ini hampir serupa dengan tokoh Loki di film Thor dan The Avengers. Namun jika dicermati, sosok Peter yang bertubuh kerdil sebagai penjahat memang belum pernah ditemukan dalam film-film superhero lainnya. Akan tetapi, pastinya fans berharap supaya penampilannya bisa sangat luar biasa di sekuel X-Men yang masih dalam tahap produksi ini.

Peter Dinklage bakal bermain dengan bintang-bintang X-Men sebelumnya seperti Jennifer Lawrence, Michael Fassbender, James McAvoy, Nicholas Hoult, Patrick Stewart, Ian McKellen, dan Hugh Jackman. Rencananya, film ini akan tayang pada 23 Mei 2013 mendatang.(Rul)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya