Maksimalkan Karya, Captain Jack Siap Hadapi Era Digital

Perubahan yang terjadi di industri musik indonesia agaknya dipahami betul oleh band cadas asal Yogyakarta, Captain Jack.

oleh Feby Ferdian diperbarui 23 Jan 2014, 16:50 WIB
Diterbitkan 23 Jan 2014, 16:50 WIB
band_captain_jack_121212.jpg

Perubahan yang terjadi di industri musik Indonesia ternyata dipahami betul oleh band beraliran rock asal Yogyakarta, Captain Jack.

Merasa tidak begitu terganggu dengan kondisi penjualan album fisik yang saat ini mulai tergerus oleh virus digital,Captain Jack lebih memilih untuk fokus kepada karya ketimbang larut memikirkan kemasannya.

"Kami menyadari kalau kemasan dalam industri musik akan selalu berubah. Mulai dari piringan hitam, kaset, ke CD, hingga era digital yang sekarang sedang digemari masyarakat. Namun buat kami, di luar itu semua, karya adalah sebuah inti yang justru harus dipentingkan. Karena itu, sampai saat ini, kami tidak terlalu mementingkan bentuk." ucap sang vokalis, Momo saat dihubungi tim Showbiz Liputan6.com melalui sambungan telepon.

Tak heran, di luar album fisik yang saat ini sudah terjual lebih dari 1500 keping lewat sistem direct sell ataupun online sell, Captain Jack pun mulai melebarkan sayap dengan merilis sebuah USB Flashdisk yang berisikan lagu-lagu terbaik mereka.

Diketahui, selain mendapatkan karya-karya Captain Jack baik yang baru maupun yang terdahulu, pemilik USB Flashdisk ini juga akan mendapatkan beberapa video klip, artwork, serta sebuah film dokumenter "We Are Monster" yang dipersembahkan khusus untuk para fansnya.

Nah, pertanyaannya, apakah Captain Jack tak takut lagunya akan semakin banyak dibajak orang?

"Jujur kami sudah mulai jenuh dengan pembajakan yang terjadi di mana-mana. Karena itu, lewat langkah ini, kami justru berharap agar karya kami bisa tersebar seluas mungkin." jawabnya tegas.

Diharapkan Captain Jack, dengan gebrakan-gebrakan baru yang lebih mendekatkan musisi dengan penggemar, bisa tercipta sebuah kepedulian untuk memberantas pembajakan.

"Siapa tahu, dari pengenalan yang lebih dalam terhadap karya para musisi, timbul rasa menghargai yang nantinya bisa mengurangi laju dari pembajakan itu sendiri." pungkas Momo.(Feb)

Baca juga:
Captain Jack: Berbeda Adalah Pilihan!
Captain Jack: We Are The Monster!
Captain Jack Nyatakan Perang terhadap Alkohol
Captain Jack: Demam Korea Bikin Pria jadi Kemayu

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya