Kamar Hotel Dipenuhi Asap, Snoop Dogg Didatangi Pemadam Kebakaran

Snoop Dogg asyik berfoto bersama petugas pemadam kebakaran setelah kamar hotelnya dipenuhi asap.

oleh Liputan6 diperbarui 28 Jan 2014, 13:00 WIB
Diterbitkan 28 Jan 2014, 13:00 WIB
snop-140128c.jpg

Ada-ada saja ulah yang dibuat oleh rapper bernama lengkap Cordozar Calvin Broadus atau yang terkenal dengan nama panggung Snoop Dogg.

Seperti yang dilansir dari Nydailynews belum lama ini, ketika sedang menginap di hotel, Snoop Dogg sempat membuat kegaduhan karena alarm pendeteksi kebakaran yang terdapat di kamarnya berbunyi.

Mendengar alarm ini, petugas hotel beserta petugas pemadam kebakaran segera bergegas memeriksa kamar Snoop Dogg.

Mereka langsung meminta Snoop membuka pintu. Setelah digeledah, tidak ada sumber api, kamar hotel hanya dipenuhi dengan asap. Namun, pihak terkait belum memastikan apakah mereka juga melakukan penggeledahan untuk mencari ganja di kamar Snoop Dogg.

Banyaknya asap yang terdapat di kamar Snoop Dogg karena penyanyi rap itu diduga terlalu banyak menghisap ganja sehingga kamarnya dipenuhi asap.

Kedatangan para petugas pemadam kebakaran tidak sedikit pun membuat Snoop merasa panik. Dia malah iseng mengajak petugas pemadam kebakaran untuk berpose bersama sambil tersenyum. Dia lalu mengunggah foto-foto penggeledahan polisi dan petugas pemadam kebakaran itu ke akun Instagramnya. (Ars)


Baca juga:

Lance Bass Gandeng Snoop Dogg di Single 'Walking On Air'
Snoop Dogg Akan Muncul di Videoklip PSY Terbaru?
Snoop Dogg Jadi Tamu Istimewa di Gedung Putih

Tag Terkait

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya