Warung Steak Kaki Lima di Surabaya Ini Bikin Pengunjung Rela Antre

Steak daging yang biasa dinikmati di atas hot plate milik Master Steak ini merupakan warung tenda kaki lima yang terletak di Jl Kedungdoro No.89, Surabaya.

oleh Liputan6.com diperbarui 24 Nov 2020, 04:00 WIB
Diterbitkan 24 Nov 2020, 04:00 WIB
Saus Steak
Ilustrasi Saus Steak (Sumber: Pixabay)

Liputan6.com, Jakarta - Jika sedang berada di Surabaya, Jawa Timur masih dirasa belum lengkap jika hanya mencicipi kuliner khasnya saja. 

Jika Anda pecinta olahan daging khususnya steak, coba menyempatkan mampir di Master Steak yang ada di Kota Pahlawan. 

Steak daging yang biasa dinikmati di atas hot plate milik Master Steak ini merupakan warung tenda kaki lima yang terletak di Jl Kedungdoro No.89, Surabaya

Di sini, Anda bakal menemukan steak murah tapi kualitasnya tidak kalah dengan yang dijual di cafe dan restoran. Bahkan, kalau Anda mau makan di sini, harus rela antre berjam-jam karena sangat ramai.

Sangat jarang bisa menikmati steak yang biasanya dijual di restoran dan cafe bisa dijumpai di warung kaki lima. Beberapa jenis steak dapat dicicpi di Master Steak ini, mulai dari olahan ayam, sapi dan bahkan ikan.

Menu yang ditawarkan pun cukup lengkap mulai dari daging sapi ada tenderloin dan T-bones. Varian rasa dan jenisnya pun beragam, mulai dari steak olahan biasa, roll, crispy, keju mozarella, cordon bleu, hingga jika Anda pecinta pedas ada saus rasa black pepper bahkan spicy.

Seporsi steak yang dijual di Master Steak ini, bisa dikatakan seperti sajian steak di restoran atau cafe. Disajikan di atas hot plate dan ada daging, saus, sayuran rebus dan kentang goreng.  

Untuk range harganya pun bisa dikatakan sangat terjangkau, dibanderol mulai dari Rp 31 ribu hingga Rp 48 ribu. Harga minuman pun sangat murah, berkisar dari harga Rp 4 ribu-Rp 12 ribu.

Bahkan, jika ingin menyantap steak dengan nasi, cukup menambah Rp 5.000. Begitu pula jika ingin menambah kentang goreng, cukup membayar Rp 15 ribu. Selain itu, ukuran kentangnya pun cukup besar.

Warung steak kaki lima di Surabaya ini memang dikenal dengan harga menu yang murah. Master steak buka mulai pukul 18.00-23.30 WIB. 

 

 

 

** #IngatPesanIbu

Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan.

Selalu Jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

Viral di Youtube

[Fimela] Steak
Ilustrasi steak | unsplash.com/@joseignaciopompe

Dilansir dari kanal YouTube milik Koko Buncit yang sudah ditonton sebanyak 193 ribu kali, untuk mencicipi steak di Master Steak ia harus rela antre selama satu jam. 

Dalam video berdurasi 11 menit tersebut juga memperlihatkan wawancara singkat dengan juru masak yang bernama Sahrul di warung steak kaki lima ini. Pak Sahrul ini merupakan adik dari pemilik Master Steak dan bahkan ia juga pernah menjadi chef di salah satu cafe dan restoran ternama di Surabaya.

Ia juga mengatakan, setiap hari warung steak kaki lima selalu ramai pembeli. Selain itu, sang juru masak ini juga menyebutkan menu steak favorit pelanggan adalah T-bone.

Selain sesi wawancara dengan juru masak, dalam video ini juga menayangkan proses memasak steak hingga ketika menjajal steak milik Master Steak.

Dari video yang diunggah di kanal YouTube Koko Buncit, terdapat juga sejumlah komentar dari para penonton yang menuliskan  steak di Master Steak memang terkenal enak dan murah.

“Udah lama ini mah sebelah bank BNI, emang enak,harga murah..langganan sy sejak lama nih..” tulis akun Priyono 57.

"Legend iki ko, The one and only steak street food," kiriman komentar dari  akun Mochamad David Firmansyah.

“Mantap banget. Harga kaki lima rasa bintang 5,” ditulis oleh akun James Aditya. 

 

(Ihsan Risniawan-FIS UNY)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya