Persiapan Kebangkitan Pramuka Jember pada 2021  

Gerakan Pramuka di Jember memproyeksikan 2021 sebagai tahun kebangkitan.

oleh Liputan6.com diperbarui 28 Jan 2021, 12:00 WIB
Diterbitkan 28 Jan 2021, 12:00 WIB
Pramuka di Jember
Ilustrasi Pramuka di Jember Credit: unsplash.com/HusniatiSalma

Liputan6.com, Surabaya- Gerakan Pramuka di Jember memproyeksikan 2021 sebagai tahun kebangkitan. Di tengah pandemi Covid-19, Pramuka Jember kian bertekad untuk meningkatkan pemberdayaan masyarakat, seperti ekonomi dan pelestarian alam.

“Kami ingin Pramuka di Jember bisa meninggalkan jejak yang bermanfaat bagi masyarakat,” ujar HM Arum Sabil, Ketua Kwartir Daerah (Kwarda) Gerakan Pramuka Jatim saat membuka Musyawarah dan Silaturahmi Saka Taruna Bumi Gerakan Pramuka Cabang Jember, seperti yang dikutip dari Timesindonesia.co.id, Rabu (27/1/2021).

Harapan itu disambut baik oleh Ketua Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Jember, Abdul Muqit Arief, yang mengatakan kegiatan Pramuka bisa diperbarui dengan menyesuaikan perubahan zaman.

Salah satunya, beradaptasi dengan menggunakan teknologi untuk mendukung gerakan Pramuka.

Menurut Muqit, gerakan Pramuka zaman dulu berbeda dengan saat ini. Oleh karena itu, untuk memajukan Pramuka Jember perlu melakukan sejumlah inovasi.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

Saksikan video pilihan berikut ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya