Menipis, Stok Vaksin Covid-19 di Jember Hanya Cukup Dua Hari

Bupati Jember Hendy Siswanto mengungkapkan saat ini stok vaksin di Jember menipis dan diperkirakan habis dalam dua hari ke depan.

oleh Liputan6.com diperbarui 06 Okt 2021, 08:10 WIB
Diterbitkan 06 Okt 2021, 08:10 WIB
Ilustrasi vaksin Covid-19 (unsplash)
Ilustrasi vaksin Covid-19 (unsplash)

Liputan6.com, Surabaya - Bupati Jember Hendy Siswanto mengungkapkan saat ini stok vaksin di Jember menipis dan diperkirakan habis dalam dua hari ke depan.

"Stok kami sedikit sekali, 29 ribu hari ini dua hari akan habis," kata Hendy, Selasa (5/10/2021), dikutip dari TimesIndonesia. 

Hingga saat ini, capaian vaksinasi di Jember masih rendah. Untuk dosis 1 mencapai 26 persen mau 27 persen, dosis 2 ada 12 persen.

Hendy menjelaskan, untuk upaya percepatan vaksinasi, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jember sudah mengirimkan surat kepada Menteri Kesehatan. 

"Kami kirim surat kepada bapak Menteri Kesehatan 3 hari yang lalu juga ke bapak pangdam, bapak Kapolda, ibu Gubernur yang lalu untuk minta bantuan tambahan vaksin," ujarnya. 

 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Butuh Stok Banyak

Lebih jauh, Hendy menjelaskan, saat ini Jember membutuhkan vaksin yang cukup banyak. 

"Totalnya sekitar kurang lebih 515 ribu vaksin untuk mencapai 50%. Mudah-mudahan kita dapat bantuan lagi, Jember masih membutuhkan cukup banyak di daerah-daerah pinggiran dan anak sekolah," ungkapnya. 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya