Â
Liputan6.com, Surabaya - Syifaul Djanan (57) pria asal Kabupaten Pacitan, nekat naik sepeda motor ke Lampung demi bisa menghadiri Muktamar ke 34 NU. Syifa mengaku membutuhkan waktu waktu sekitar 48 jam untuk sampai ke tujuan.Â
"Saya berangkat dari Pacitan Senin (20/12/2021). Siangnya singgah di PBNU Kramat Raya Jakarta Pusat dan bermalam di sana. Tadi dini hari pukul 02.00 WIB Alhamdulillah tiba di lokasi Muktamar dan disambut teman-teman," katanya, Rabu (22/12/2021), dikutip dari TimesIndonesia.Â
Advertisement
Syifa mengatakan, tujuan menempuh ribuan kilo perjalanan lintas Jawa-Sumatera, untuk menghormati Muktamar NU yang dilakukan setiap lima tahun sekali.Â
"Ya, karena hanya untuk menghormati Muktamar NU. Kan hanya lima tahun sekali. Alhamdulillah setiap Muktamar saya selalu naik sepeda motor," terangnya.
Ketua Lazisnu Kabupaten Pacitan tersebut menyatakan, apa yang ia lakukan bukan semata-mata agar mendapat pujian, namun meyakini para pendahulu yang telah berjuang mati-matian membesarkan NU.Â
"Bagi saya perjuangan para Kiai zaman dahulu untuk membesarkan NU harus berkorban harta dan nyawa mengabdikan diri demi bangsa dan negara. Makanya inspirasi itu tertanam dalam hati," jelasnya berapi-api.Â
Â
* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Habis Rp 260 Ribu
Ia juga menilai, sekarang ini banyak kawula muda yang manja seperti kurang semangat dalam mengabdi di NU. Untuk itu perlu digenjot agar tumbuh militansi dalam jiwa.Â
"Selama masih diberi nafas oleh Allah SWT, jiwa raga ini ku abdikan untuk NU. Tidak usah menghiraukan orang yang kurang semangat. Semoga kita semua diridhoi," ujarnya.
Sebagai informasi, perjalanan 48 jam dari Pacitan ke lokasi Muktamar NU ke-34 Lampung, Syifaul Djanan menghabiskan bahan bakar bensin empat tangki dengan total biaya Rp 260 ribu. Belum termasuk makan dan minum juga naik kapal di pelabuhan.Â
Advertisement