Ikang Fawzi ialah seorang aktor dan musisi yang berasal dari Indonesia. Ia lahir di Jakarta, Indonesia pada 23 Oktober 1959. Pemilik nama lengkap Ahmad Zulfikar Fawzi ini sejak kecil telah bersahabat dengan kesenian. Diketahui ayahnya seorang pencipta lagu dan penyanyi. Ikang yang pernah tinggal di Belgia dan Jepang karena tugas diplomat ayahnya ini sempat bergabung dengan Yamaha Musik Jepang untuk kursus privat drum dan electone. Selain berkiprah di musik, Ikang Fawzi juga kerap dikenal dalam dunia seni peran. Awal karir perannya adalah saat ia bernyanyi untuk mengisi acara FFI pada tahun 1981. Setelah itu ia ditawari untuk bermain sebuah film dengan judul 'Pengantin Remaja 2'. Saat itulah ia mengawali debut aktingnya. Kemudian di tahun 1984, ia bermain film bersama artis cantik Marrisa Haque di film 'Tinggal Landas Buat Kekasih'. Dua tahun kemudian ia menikahi Marrisa Haque dan telah dikaruniai dua anak, yakni Isabella Muliawati Fawzi dan Marsha Chikita Fawzi.
Ngaku Rocker Cengeng
Ikang Fawzi kembali menunjukan aktingnya dalam film musikal kolosal anak-anak, berjudul Habis Gelap Menuju Terang. Dalam film tersebut, suami Marissa Haque itu dituntut untuk mengucurkan air mata. Karena dalam film tersebut, Ikang berperan menjadi bapak yang memiliki soerang anak bernama Difa yang menderita kanker darah atau Leukimia. Saking seringnya ia mengeluarkan air mata dalam setiap adegan film, pelantun Preman itu menyebut dirinya penyanyi rock yang cengeng. "Aku nangis melulu. Rocker tapi nangis, aku sampai nangis bombai, karena anaknya kritis," kata Ikang ditemui saat jumpa pers film Habis Gelap Menuju Terang di kawasan Blok M, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (14/5/2014). Ikang punya alasan tersendiri mengapa mengiakan tawaran untuk ikut bermain dalam film dan berperan sebagai seorang ayah yang memiliki anak pengidap leukimia. "Karena mainnya sama anak-anak, saya paling perhatian sama anak-anak," ujarnya.
Ini Resep Harmonis Ikang Fawzi dan Marissa Haque
27 membina rumah tangga, pasangan Ikang Fawzi dan Marissa Haque tak pernah ditempa isu miring. Keduanya hidup harmonis selama puluhan tahun, dengan kedua buah cinta mereka Sabella Muliawati Fawzi (Bella) dan Marsha Chikita Fawzi (Kiki). Ternyata, Pasangan yang menikah pada 12 April 1997 ini punya resep tersendiri agar rumah tangganya tetap langgeng dan harmonis hingga saat ini. "Sebagai manusia kita banyak kekurangan. Nah, untuk itu kita saling menutupi kekurangan kita dan saling menghargai. Dengan begitu, setiap masalah bisa kita selesikan," ujar Ikang Fawzi bersama Marissa Haque ditemui dalam acara seminar dan talkshow Teladan Luhur dari Alam dan Keluarga di Sekolah Alam Cikeas (SACI), Gunung Puteri Bogor, Jawa Barat, baru-baru ini. Tak hanya itu, menyempatkan waktu untuk beribadah bersama jadi hal utama Ikang dalam memimpin keluarganya. Secara tidak langsung ia mengajarkan arti kebersamaan dan cara bersyukur.
Berita Terbaru
Setelah Odegaard, Arsenal Siap Selamatkan Pemain Cadangan Real Madrid
Ketika Marga Huang Memilih Yogyakarta, Lebih dari Sekadar Reuni Keluarga
Tips Menghemat Listrik: 41 Cara Efektif Menekan Tagihan Bulanan
Closing Statement Gumelar-Rudi di Debat Terakhir, Mohon Maaf ke semua Elemen Masyarakat Kota Batu
Janji Gumelar-Rudi dalam Debat Publik Terakhir Pilkada Kota Batu
Panduan Lengkap Tips Debat untuk Meningkatkan Kemampuan Argumentasi
AS-Indonesia Kolaborasi Tingkatkan Kualitas Peternakan Sapi Perah, Dukung Program Makan Bergizi Gratis Prabowo
Dibanding Anies, Pakar Sebut Pengaruh Jokowi Lebih Kuat di Pilkada Jakarta
Arti Pin Garuda di Baju Gumelar-Rudi Saat Debat Pamungkas Pilkada Batu
Edy Rahmayadi Siapkan Strategi Jadikan Sumut Sebagai Provinsi Swasembada Pangan
Cedera Lutut Paul George Kambuh, Philadelphia 76ers Merana
Hipotermia Adalah Kedinginan Parah, Pahami Pengertian, Gejala, Penyebab dan Cara Mengatasinya