Pol Espargaró Villà atau lebih akrab disapa Pol Espargaro adalah seorang pembalap asal Spanyol yang berlaga di MotoGP. Pria kelahiran 10 Juni 1991 ini membela pabrikan Monster Yamaha Tech 3.
Pol adalah adik dari Aleix Espargaro yang menjuarai Kejuaraan Dunia Moto2 di tahun 2013. Pol menjuarai kompetisi 8 Jam Suzuka atau sebuah kompetisi balap yang berdurasi delapan jam secara estafet atau terdiri dari dua pembalap. Di tahun 2015 ia menjuarainya bersama dengan Bradley Smith dan Katsuyuki Nagasuka, sementara di tahun 2016 bersama dengan Nagasuka dan Alex Lowes.
Pol mengawali kariernya di nomor 125cc dengan berpartisipasi di Kejuaraan Dunia 2006. Pol membuat rekor setelah ia menjadi pebalap termuda yang pernah mencetak angka di Grand Prix saat ia masih berumur 15 tahun.
Rekor itu memiliki andil yang cukup besar bagi kariernya. Setelah nyaris menghabiskan enam tahun di Kelas 250cc dan 600cc, ia akhirnya melakoni debutnya di MotoGP pada tahun 2013 setelah ia bergabung dengan pabrikan Tech 3 dan akan membela KMT untuk musim 2017.
Terpelanting di Sirkuit Silverstone, Inggris
Insiden menghiasi awal balapan MotoGP Inggris 2016 di Sirkuit Silverstone, Minggu (4/9/2016). Kecelakaan parah menimpa dua pembalap, yakni Loris Baz dan Pol Espargaro tepat di tikungan kedua.
Nasib sial menimpa Baz, pembalap Avintia, dan Espargaro, pembalap Monster Yamaha Tech 3. Ketika balapan baru dimulai, keduanya langsung terlibat insiden yang cukup mengerikan. Motor keduanya terpelanting hingga keluar lintasan.
Pendapat Terhadap Motor Pabrikan Yamaha
Pol Espargaro, pembalap MotoGP dari tim Monster Yamaha Tech 3, mengatakan sangat sulit mengendarai motor Yamaha saat lintasan basah. Hal ini ia rujuk karena senior-seniornya gagal pada GP terakhir di Assen, Belanda.
Menurut pembalap kelahiran 1991 ini, di GP Assen terakhir mereka harus bekerja keras, dan hasil yang diperolehnya pun buruk.
Berita Terbaru
Pria Ini Tak Sadar Sumpit Kayu 9 Cm Tertancap di Mata Selama 3 Minggu, Ngeri Banget!
15 Buah Paling Menyehatkan yang Bisa Meningkatkan Kesehatan Anda, Berikut Porsinya
Doa Sapu Jagat Lengkap dalam Bahasa Arab dan Artinya, Ketahui Keutamaannya
Waspada, Gelombang Tinggi di Perairan Sulut Mencapai 2,5 Meter
Timnas Indonesia U-20 Keok Lawan Suriah di Mandiri U-20 Challenge Series 2025
Batam Aero Technic Buka Lowongan Tukang Cat Pesawat, Mau?
KA Bandara Medan Siapkan 85 Ribu Kursi pada Libur Panjang Isra Miraj dan Tahun Baru Imlek
10 Eye Cream Korea Terbaik di Tahun 2025 untuk Mengurangi Mata Panda dan Kerutan
10 Rekomendasi Aktivitas Berfaedah Sambut Imlek 2025, dari Decluttering hingga Meditasi
Attack on Titan: The Last Attack Tayang di Indonesia 14 Februari 2025, Babak Akhir Serangan Rumbling
Pertemuan Hangat Prabowo dan Anwar Ibrahim di Malaysia, Diwarnai Penyambutan Adat hingga Jamuan Teh
Aldi Satya Mahendra Semakin Baik dalam Tes Jelang World Supersport 2025