will.i.am, Dari Musisi Dunia Hingga Direktur Intel

Digandengnya will oleh Intel cukup membuat sejumlah pihak terkejut. Pasalnya, penyanyi berkulit hitam itu identik dengan dunia gemerlap.

oleh Iskandar diperbarui 03 Apr 2014, 15:18 WIB
Diterbitkan 03 Apr 2014, 15:18 WIB
will.i.am
cnn.com

Liputan6.com, Jakarta Kreativitas will.i.am di bidang musik, membuat Intel Corp tertarik untuk menggaet pentolan Black Eyed Peas itu. Tak tanggung-tanggung, pria yang bernama lengkap William Adams ini didapuk sebagai Director of Creative Innovation.

will digaet raksasa produsen chip dunia tersebut pada akhir Januari 2011. Intel mengatakan, sebagai direktur kreatif, musisi itu memiliki tanggung jawab untuk menjalin kerjasama dengan perusahaan-perusahan produk konsumer, seperti laptop, smartphone, dan tablet.

Untuk smartphone, ia mendesain aksesoris tambahan untuk iPhone yang disebutnya camera enhancer. Alat ini mampu mempertajam hasil foto, di mana kemampuan kamera iPhone yang hanya 8 megapiksel (MP) bisa dipertajam sehingga menyamai kemampuan kamera 14 MP.

Selain itu will juga turut menjadi duta Intel dalam mempromosikan kampanye 'Computer Continuum". Terbukti setelah bergabungnya will, beberapa produk yang digandeng oleh Intel terlihat lebih futuristik.

Next

will.i.am
slashgear.com

Kreativitas Tanpa Batas
Digandengnya will oleh Intel cukup membuat sejumlah pihak terkejut. Pasalnya, penyanyi berkulit hitam itu identik dengan dunia gemerlap sehingga tak mungkin bisa melakukan rutinitas layaknya seorang pekerja kantoran.

Meskipun demikian, perusahaan yang bermarkas di Santa Clara, Amerika Serikat itu memiliki penilaian tersendiri terhadap will. Menurut Intel, didapuknya will sebagai salah satu direktur karena ia memiliki hasrat yang tidak pernah padam terhadap dunia teknologi.

Deborah Conrad yang kala itu menjabat sebagai Vice President & Chief Marketing Officer Intel mengatakan bahwa dengan direkrutnya will, Intel ingin membawa kreativitas tanpa batas yang dimilikinya ke atas meja.

"will bukan hanya seorang artis dan produser yang brilian, tetapi juga inovator yang mendorong teknologi tanpa batas ke dalam kehidupan profesional dan pribadinya. Kami memiliki minat yang kuat dalam inovasi seputar musik, seni, dan gaya hidup," tukas Conrad, seperti dikutip dari Tg Daily.

Next

will.i.am
luxuryactivist.com

Cuma Sebagai Endorsement?
will pun mengamini penjelasan Conrad, dengan mengatakan "Hampir semua yang saya lakukan melibatkan prosesor dan komputer. Ketika saya melihat chip Intel, saya pikir semua pikiran kreatif yang terlibat akan membantu untuk memperkuat kreativitas yang saya miliki."

Intel boleh saja menggantungkan harapan tinggi kepada will. Namun dari beberapa kasus yang terjadi sebelumnya, kolaborasi antara seorang selebritis dengan sebuah perusahaan TI hanya untuk mendongkrak popularitas perusahaan.

Sebelumnya, penyanyi nyentrik Lady Gaga juga sempat digaet perusahaan kamera Polaroid sebagai creative director. Saat itu, Lady Gaga diklaim akan memimpin tim khusus untuk menangani urusan kreativitas produk yang akan diluncurkan.

Sayangnya, sejumlah pihak menyangsikan jabatan mentereng itu. Untuk kasus Lady Gaga dan Will.I.Am, Tg Daily melaporkan kedua penyanyi itu diyakini tidak benar-benar berperan sebagai seorang creative director yang mengharuskan mereka datang ke kantor setiap hari. Kenyataannya, mereka lebih diposisikan sebagai celebrity endorsement.

Next

will.i.am
music-mix.ew.com

Raih Seabrek Perhargaan Bergengsi
will.i.am sendiri dikenal sebagai pentolan anggota The Black Eyed Peas dan juga sebagai produser dari penyanyi terkenal dunia seperti Rihanna, Michael Jackson, U2, Justin Timberlake, dan Britney Spears. Beberapa album yang diluncurkannya seperti 'Monkey Business` dan `Elephunk' meraih kesuksesan di pasar musik dunia.

Ia juga mencoba untuk bersolo karir dan telah menelurkan 4 album, yaitu ‘Lost Change’ yang dirilis pada tahun 2001, ‘Must B 21’ pada 2003, ‘Songs about Girls’ pada 2007, dan ‘#willpower’ pada 2012.

Berkat talentanya yang luar biasa, ia berhasil meraih 8 penghargaan American Music Awards, Billboard Music Award, Teen Choice Award, 2 penghargaan Video Music Award, dan 3 penghargaan World Music Award. Semua penghargaan bergengsi itu ia peroleh bersama Black Eyed Peas.

Next

will.i.am
www.imcdb.or

Dirikan Perusahaan Mobil
Kreativitas will juga berkembang di luar musik. Berawal dari kecintaannya pada dunia desain, ia sempat masuk ke sekolah Fashion Institute of Design & Merchandising di Los Angeles. will yang kreatif mulai mendesain lini pakaiannya sendiri yang berlabel i.am.

Pria kelahiran 15 Maret 1975 ini juga sempat bekerja sama dengan Blue Holdings untuk mendesain jeans kelas premium yang dijuluki i.am.Antik. Selain itu ia juga mendirikan sebuah perusahaan non profit yang disebutnya i.am.angel yang didedikasikan untuk membuat perubahan dalam kehidupan melalui pendidikan dan inspirasi.

Hebatnya, tak hanya Intel yang kepincut, ia juga menjadi inspirasi untuk perusahaan Coca Cola dan Anheuser-Busch InBev (BUD). Yang paling mengejutkan, ia telah membangun perusahaan mobil super canggih yang disebut Iamauto.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya