Liputan6.com, Jakarta - Twitter telah membuka kantor barunya di Indonesia yang berlokasi di One Pacific Place, di kawasan Sudirman, Jakarta. Kendati demikian, Twitter saat ini baru memiliki dua karyawan.
Salah satu karyawan Twitter di Indonesia adalah Rick Mulia, Country Business Head Indonesia. Sedangkan karyawan yang satunya lagi menangani soal pemasaran.
"Karyawan masih 2 orang, saya dan satu lagi menangani soal marketing (pemasaran)," kata Rick dalam acara media roundtable #AwalBaru di Shangri-La Hotel, Jakarta, Kamis (26/3/2015).
Sayangnya, Rick enggan merinci nama karyawan Twitter lainnya. Kendati masih berdua, Rick memastikan bahwa keterbatasan Sumber Daya Manusia (SDM) tidak akan membatasi produktivitas Twitter di Indonesia. Twitter, katanya, akan menjalin kerjasama lebih baik dengan mitra bisnis dan para pengguna.
Para pemangku kepentingan pun tak luput dari perhatian Twitter. Rick yang sebelumnya berkantor di Singapura ini mengatakan bahwa peran pemangku kepentingan juga penting bagi perkembangan Twitter di Tanah Air.
"Ini adalah 'awal baru' bagi kami di Indonesia. Selain mitra bisnis dan para pengguna, kami sudah pasti akan menjalin hubungan dengan para pemangku kepentingan," tuturnya.
Ditambahkan Chief Executive Officer (CEO) Twitter, Dick Costolo, jumlah karyawan Twitter di Indonesia akan mengalami peningkatan. Pasti akan ada perubahan sejalan dengan waktu.
"Sejalan dengan waktu pasti bertambah," ungkap Costolo.
(din/dew)
Twitter Indonesia Baru Dikawal 2 Orang
Kendati sudah membuka kantor di Indonesia, Twitter saat ini baru memiliki dua karyawan.
diperbarui 26 Mar 2015, 18:52 WIBDiterbitkan 26 Mar 2015, 18:52 WIB
Advertisement
Live Streaming
Powered by
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Rencana Trump Bakal Bikin Rupiah Betah di 16.000 terhadap Dolar AS hingga Tutup Tahun
110 Quote Spanyol Inspiratif untuk Berbagai Momen Hidup
Wakapolda Metro: Senpi Hanya Digunakan untuk Kepentingan Tugas, Bukan Pribadi
285 Quote Senja Singkat untuk Caption Media Sosial
Cara Menghilangkan Pahit Daun Pepaya dengan Bahan Dapur
41 Quote Senja Lucu yang Menghibur dan Menyegarkan Pikiran
Hadir di Squid Game: Red Light Green Light, Rizky Ridho Bagika Pengalamannya dari Bermain di Lapangan hingga Berpartisipasi dalam Tantangan
350 Quote Senin Pagi untuk Membakar Semangat Awal Pekan
Kabar Gembira Bun! Harga Minyak Goreng MinyaKita Turun
Libur Nataru, 380 Ribu Tiket Kereta dari Stasiun Gambir dan Pasar Senen Masih Tersedia
Cara Merebus Usus Ayam Agar Mengembang dan Tidak Bau
Rekor Baru, Transaksi Kripto Setor Pajak Rp 979 Miliar ke Negara