Liputan6.com, Jakarta - Oppo menggelar pesta smartphone untuk para penggemarnya. Program ini dibuat menyusul suksesnya penjualan Oppo R5 dan smartphone berdesain potongan berlian, Oppo R1x, yang digelar pada liburan panjang akhir minggu lalu.
"Atas dasar respon baik terhadap produk-produk kami pada akhir pekan kemarin, kami mengelar pesta smartphone yang bertujuan agar masyarakat dapat lebih mudah merasakan pengalaman menggunakan teknologi terbaru dan terbaik dari serta keunggulan dari produk OPPO," ujar Chief Executive Officer (CEO) Oppo Indonesia, Jet Lee.Â
Pada gelaran pesta smartphone ini kali ini, Oppo memangkas harga smartphone Oppo R5 sebesar Rp 500 ribu, dari semula Rp 6.499.000 menjadi Rp 5.999.000. Harga promo R5 ini berlaku mulai Senin, 4 Mei 2015.Â
Tak hanya itu, pada pertengahan Mei mendatang Oppo juga akan memberikan harga promo untuk seri Oppo Find 5 mini miliknya dengan diskon Rp 300 ribu, dari semula Rp 2.799.000 menjadi Rp 2.499.000.
Gelaran pesta smartphone ini akan berakhir pada akhir bulan Mei 2015. Promo ini berlaku di seluruh jaringan penjualan Oppo baik melalui OPPO Experience Store, peritel modern, toko yang menjual OPPO Smartphone dan juga melalui kanal online seperti pada ofanstore.co.id.
Oppo R5 mengusung desain premium dengan spesifikasi yang mumpuni. R5 dipersenjatai layar 5,2 inci AMOLED, prosesor octa-core Snapdragon 615 berkecepatan 1,5 Ghz dari Qualcomm, kamera utama 13 megapiksel (MP), kamera depan 5 MP, serta fitur VOOC Rapid Charge. R5 dirancang dengan body tipis, tebalnya hanya 4,85 milimeter, lebih tipis dari iPhone 6 yang tebalnya 6,9 milimeter.Â
Sedangkan Oppo R1x merupakan generasi penerus seri R1 yang sudah meluncur lebih dulu di Indonesia. Perbedaan mencolok dari generasi sebelumnya ialah adanya penambahan panel safir pada bagian belakang bodi sehingga terkesan mewah dan stylish.
(dew)
Gelar Pesta Smartphone, Oppo Pangkas Harga Oppo R5
Gelaran pesta smartphone ini dimulai sejak 4 Mei lalu dan akan berakhir pada akhir bulan Mei 2015.
Diperbarui 06 Mei 2015, 14:41 WIBDiterbitkan 06 Mei 2015, 14:41 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
7 Tunik Batik A-Line Cocok untuk yang Ingin Terlihat Ramping, Yuk Cari Referensimu di Sini
Kronologi Pembunuhan Mayat dalam Karung di Tangerang, Korban Dipukul Pakai Besi
Jelang Pemakaman Paus Fransiskus Hari Ini, Peti Jenazah Telah Disegel
5 Potret Model Rumah Kayu Sederhana di Desa Kekinian 2025, Hemat dan Murah
Pandu Sjahrir Mundur dari Wadirut, Ini Susunan Terbaru Direksi TBS Energi Utama
1,3 Juta Anak Indonesia Belum Pernah Dapatkan Imunisasi, Apa Biang Keroknya?
Kemegahan Masjidil Haram yang Disebut Masjid Termahal di Dunia, Biayanya Rp1.638 Triliun
5 Model Long Dress Brokat dengan Desain Modern dan Mewah, Elegan
DPRD DKI: Jangan Sampai Formula E Gunakan APBD
Infografis Film Animasi Jumbo Pecah Rekor dan Sederet Faktanya
Manfaat Tanaman Hias Bunga Air Mata Pengantin untuk Kesehatan
Carlo Ancelotti Bakal Ditendang, Real Madrid Tutup Rapat Pintu Keluar Arda Guler