Liputan6.com, Jakarta Samsung dikabarkan tengah menyiapkan generasi kedua dari Galaxy A5 dan Galaxy A7. Kali ini muncul bocoran foto, yang diduga sebagai wujud kedua smartphone tersebut.
Dalam foto yang beredar, seri terbaru Galaxy A5 tampak dibalut dengan warna putih. Sedangkan untuk seri baru Galaxy A7 berwarna hitam.
Tak hanya itu, sejumlah spesifikasi seri baru Galaxy A5 juga turut mengemuka. Smartphone tersebut diantaranya memiliki layar berukuran 5,2 inci (1920 x 1080 piksel), prosesor octa-core 1.6GHz, dan sistem operasi Android 5.1.1.
Selain itu, juga terdapat RAM 2GB, memori internal 16GB yang bisa diperluas dengan microSD, kamera belakang 13 megapiksel (MP) dan kamera depan 5MP.
Adapun untuk seri terbaru Galaxy A7, dikabarkan memiliki layar 5,5 inci (1080 x 1920 piksel), prosesor quad-core 1.5GHz, dan GPU Adreno 450.
Ditambah RAM 3GB, memori internal 16GB, kamera belakang 13MP, kamera depan 5MP, dan sistem operasi Android 5.1.1 juga akan menyokong smartphone tersebut. Demikian seperti dikutip dari Phone Arena, Senin (16/11/2015).
(din/isk)
Ini Penampilan Seri Terbaru Galaxy A5 dan A7?
Samsung dikabarkan tengah menyiapkan generasi kedua dari Galaxy A5 dan Galaxy A7.
diperbarui 16 Nov 2015, 17:00 WIBDiterbitkan 16 Nov 2015, 17:00 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Apa Arti Bubu dalam Bahasa Gaul: Panggilan Sayang yang Viral di Media Sosial
Wapres Filipina Perintahkan Pembunuhan Presiden Marcos Jr jika Dirinya Dibunuh
Brando Susanto: Anak Abah dan Ahokers Bergabung Dukung Pram-Doel, Modal Dasar Indonesia Maju
Jubir RK-Suswono: Efek Ahokers dan Anak Abah Bersatu, Insya Allah Satu Putaran
Gandeng TNI, Perusahaan Ini Tanami Ratusan Hektar Lahan Padi untuk Mendukung Ketahanan Pangan Nasional
Apa Arti dari Warna Kuning: Makna dan Pengaruhnya dalam Aspek Kehidupan
Jemput Kemenangan, Kiai Khos dan Bu Nyai NU Langitkan Doa Khofifah-Emil Dua Periode
Kemeriahan Kampanye Akbar Sendi-Melli, Ribuan Warga Gaungkan Bogor Hepi
Saham Tesla Melonjak Sejak Pemilu AS, Kekayaan Elon Musk Sentuh Rekor
Yakin Luthfi-Yasin Menang, Zulhas Siap Minta Kader PAN untuk All Out
3 Pejabat Kabupaten Banggai Diduga Langgar Aturan Netralitas ASN, Gakumdu Ancam Jemput Paksa
Oppo Tampilkan Keindahan Bali dari Kamera Find X8 Series Lewat Pameran Foto di Istana Ubud