Identitas HTC Nexus 'Sailfish' Akhirnya Terkuak

Spesifikasi HTC Nexus '5P' atau Sailfish berasal dari file build.prop yang dibocorkan oleh @EvLeaks.

oleh Jeko I. R. diperbarui 27 Jul 2016, 11:46 WIB
Diterbitkan 27 Jul 2016, 11:46 WIB
Nexus
Render Nexus terbaru dengan warna yang lebih nyentrik (Sumber; Ubergizmo)

Liputan6.com, California - HTC menjadi kandidat terkuat di mana akan kembali bermitra dengan Google menggarap seri smartphone Nexus terbaru, yaitu Sailfish. Meski memang belum diumumkan secara resmi, hadirnya HTC di ranah produk Nexus memang sudah dinanti-nantikan penggemarnya.

Selain Sailfish, Google kabarnya juga akan menghadirkan seri Nexus dengan kode nama "Marlin". Nah, yang jadi perhatian pada kali ini adalah SailfishbesutanHTC.

Baru-baru ini, bocoran penampakanSailfish bocor di internet. Seakan melengkapi, di saat yang bersamaan ketika fotoSailfish bocor, spesifikasinya pun diungkap oleh jurnalis teknologi kenamaan EvanBlass.

GSM Arena, Rabu (27/7/2016) melaporkan, lewat akun Twitter-nya @evleaks, Blass mengungkap file build.prop yang diduga sebagai spesifikasi handset Sailfish. 

Bagi kamu yang belum familiar dengan istilah build.prop, ini biasanya merupakan kumpulan kode yang membeberkan pengaturan internal dan konfigurasi handset tersebut.

Pada kode ini, kita bisa lihat ada tulisan "ARM64-V8a" dan "msm8996" yang merujuk pada SoC Qualcomm Snapdragon 820.

Ini artinya, Sailfish diduga kuat akan menggunakan prosesor anyar besutan Qualcomm tersebut. Bisa jadi, Marlin pun akan disokong prosesor setingkat di atasnya, yakni Snapdragon 821.


Kode lain yang bisa diulik adalah tulisan yang mengindikasikan pixeldensity pada Sailfish, yaitu 420ppi (pixel per inch). Smartphone ini juga akan mengadopsi layar 5,2 inci dengan resolusi full HD.

Sebelumnya, Nexus yang juga memiliki kode '5P' ini konon akan hadir dalam empat ragam warna, mulai dari putih, abu-abu, merah hingga hitam.

Lewat gambar yang beredar, desain render smartphone tersebut juga memiliki aksen khas HTC dengan bentuk unibody. Tak lupa, hadir fitur pemindai jari di belakang kover smartphone.

Seperti diketahui, handset Nexus biasanya dikenal memiliki warna basic (hitam atau putih), namun tidak pada seri Nexus terbaru ini.

Baik Google dan HTC, sepertinya ingin tampil beda dalam menghadirkan pilihan palet warna lembut dan menarik, sehingga membuat Sailfish tampil lebih nyentrik.

(Jek/Isk)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya