Mengintip Hasil Jepretan Kamera Ganda Xiaomi Mi 6 di Indonesia

Tekno Liputan6.com berkesempatan memotret beberapa objek dengan kamera ganda Xiaomi Mi 6, penasaran bagaimana hasilnya?

oleh Agustin Setyo Wardani diperbarui 03 Mei 2017, 20:00 WIB
Diterbitkan 03 Mei 2017, 20:00 WIB
Xiaomi Mi 6
Kamera ganda Xiaomi Mi 6 (Liputan6.com/ Agustin Setyo W)

Liputan6.com, Jakarta - Xiaomi Mi 6 hadir sebagai smartphone premium terbaru Xiaomi yang dirilis 19 April 2017 di negara asalnya, Tiongkok.

Dibandingkan pendahulunya (Mi5), Mi 6 hadir sebagai smartphone berlayar 5,15 inci dengan teknologi kamera ganda alias dual camera. Kedua kamera itu sama-sama beresolusi 12MP, tetapi punya fungsi berbeda.

Lensa pertama merupakan wide-angle, sedangkan lensa kedua adalah telephoto 52mm. Kemampuan lensa tersebut memberikan efek depth of field dan dapat menampilkan gambar hingga 2x lossless zoom.

Tak perlu banyak teori, Tekno Liputan6.com berkesempatan membuktikan kemampuan kamera ganda pada Mi 6. Seperti apa hasil tangkapan kamera ponsel yang dibanderol Rp 4,8 jutaan di Tiongkok ini?

Kami melakukan beberapa percobaan memotret beragam objek dalam berbagai kondisi, seperti siang hari, malam hari, serta saat kamera dipakai dalam kondisi minim cahaya (low light). Hasilnya pun bisa dibuktikan dalam beberapa foto di bawah ini.

Foto pertama diambil di sebuah taman pada siang hari, kamu bisa melihat kemampuan lensa wide-angle kamera Mi6 lewat gambar ini. 

Hasil jepretan lensa wide-angle kamera Xiaomi Mi 6

Masih di sebuah taman, kami juga memotret aktivitas pengunjung taman. Buktikan sendiri bagaimana kamera Xiaomi menangkap cahaya, dalam foto di bawah ini. 

Hasil tangkapan kamera wide-angle Xiaomi Mi6

Selanjutnya, foto di bawah ini dipotret dengan lensa telephoto milik Mi6, terlihat bahwa ada bagian dedaunan yang lebih fokus sementara daun-daunan lain tampak blur. 

Hasil jepretan lensa Telephoto Xiaomi Mi 6

Memotret di Malam Hari

Gambar di bawah ini memperlihatkan detail sebuah bunga yang dipotret dengan lensa wide-angle Mi6. 

Hasil jepretan lensa kamera Xiaomi Mi 6

Sementara, gambar detail kelopak bunga di bawah ini dijepret dengan lensa wide-angle Mi6 ditambah dengan efek HDR. Lebih bagus yang mana?

Hasil jepretan kamera Xiaomi Mi6 dengan efek HDR

Beralih ke tempat lain, kami menjajal memotret sebuah stasiun yang diterangi dengan lampu pada malam hari. Sebagai perbandingan, kami juga menjepret kondisi yang lama dengan efek HDR. 

Hasil Jepretan kamera Xiaomi Mi6

Jepretan kamera Xiaomi Mi6 dengan efek HDR

Pada saat yang hampir bersamaan, kamera Xiaomi Mi6 juga kami gunakan untuk memotret kondisi di luar stasiun pada malam hari dan membandingkannya dengan efek HDR yang ditampilkan pada kedua gambar di bawah ini. 

Hasil jepretan kamera Xiaomi Mi6 pada malam hari

Hasil jepretan kamera Xiaomi Mi6 pada malam hari menggunakan efek HDR

Memotret Objek Bergerak

Untuk membuktikan kekuatan lensa telephoto pada kamera Mi6, kami memotret objek yang bergerak, dalam hal ini adalah anak-anak, baik di siang hari maupun dalam kondisi minim cahaya.

Hasil jepretan kamera telephoto Xiaomi Mi6

Hasil jepretan kamera telephoto Xiaomi Mi6 pada kondisi low light

Hasil jepretan kamera utama Xiaomi Mi6 pada kondisi low light

Dari ketiga foto di atas, bisa dikatakan kalau lensa telephoto Mi6 bekerja sangat baik memotret objek yang bergerak saat siang hari.

Namun saat dipakai untuk memotret di kondisi minim cahaya, tampak gambar sedikit pecah. Sementara, saat dalam kondisi minim cahaya, lensa wide-angle tetap menghasilkan gambar yang cukup tajam. 

Memotret Makanan dan Objek

Hasil jepretan kamera Xiaomi Mi6

Foto di atas memperlihatkan kemampuan kamera wide-angle Mi6 saat dipakai untuk memotret makanan.

Sementara dua foto di bawah ini memperlihatkan sebuah objek yang sama saat difoto menggunakan lensa telephoto dan wide-angle Mi6. 

Hasil jepretan kamera telephoto Mi6 untuk sebuah objek

Hasil jepretan kamera Mi6 untuk sebuah objek

Setelah melihat beberapa hasil foto kamera ganda Xiaomi Mi6, bagaimana menurut kamu, apakah kamera ganda Mi6 cukup mumpuni untuk sebuah smartphone premium?

(Tin/Isk)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya